Sonora.ID - Batu ginjal bisa keluar dengan sendirinya tanpa melakukan operasi hanya dengan mengonsumsi lima makanan penghancur batu ginjal ini.
Tak bisa dipungkiri bahwa batu ginjal merupakan penyakit yang tak boleh dipandang sebelah mata.
Batu ginjal adalah salah satu penyakit yang cukup serius dan bisa menyerang siapa pun.
Mereka yang punya hgaya hidup buruk sangat rentan sekali terkena penyakit batu ginjal.
Batu ginjal bisa terjadi karena banyak faktor, salah satunya karena kurangnya konsumsi air.
Maka dari itu, orang yang jarang minum punya potensi lebih besar terkena penyakit batu ginjal dibanding mereka yang rutin minum.
Baca Juga: 12 Manfaat Daun Meniran untuk Kesehatan, Bisa Atasi Diabetes hingga Batu Ginjal
Lantas adakah obat menghancurkan batu ginjal?
Ada berbagai cara yang dapat dilakukan untuk menghancurkan obat batu ginjal seperti dengan obat kimia, terapi, atau bahkan mengonsumsi bahan alami.
Dikutip Halosehat.com via Sajian Sedap, inilah 5 makanan penghancur batu ginjal.
1. Apel
Mengonsumsi apel bisa menghancurkan batu ginjal.
Ini karena kandungan antioksidan yang ada di dalam buah apel.
Antioksidan berupa vitamin A dan C bisa meluruhkan adanya batu ginjal.
Agar bisa dengan mudah meluruhkan kamu bisa konsumsi dua apel dalam setiap harinya.
Jika bosan, kamu bisa minum cuka apel untuk pilihan minuman segar.
Tapi perlu diingat, minum sari cuka apel harus hindari terlalu banyak gula.
Ini karena sari cuka apel mengandung banyak gula.
2. Semangka
Jika kamu sulit minum maka kamu bisa mengakalinya dengan mengonsumsi semangka.
Banyak mengonsumsi semangka bisa dengan mudah menghancurkan batu ginjal di salam saluran kandung kemih.
Buah semangka juga bisa dengan mudah membantu membilas bagian dalam ginjal tanpa merasakan sakit.
Kamu bisa mengonsumsi 300-500 gram per hari semangka untuk mendapatkan manfaat di atas.
Tapi harus ingat, jangan terlalu banyak mengonsumsi semangka karena bisa memicu tekanan darah rendah dan diare.
Baca Juga: 8 Akibat Adanya Batu Ginjal di Dalam Rongga Ginjal, Rusak Permanen!
3. Anggur
Anggur merah yang dimakan bersama dengan kulit dan bijinya mengandung antioksidan yang banyak.
Batu ginjal merupakan penyakit yang bisa disembuhkan dengan rutin mengonsumsi buah ini.
Biji anggur diketahui memiliki antioksidan tinggi yang mana berfungsi sebagai penyembuh penyakit daripada daging buah anggur sendiri.
4. Asparagus
Sayuran yang memiliki tunas ini memiliki kandungan senyawa asparagin.
Senyawa ini berfungsi sebagai pemecah batu ginjal sehingga memudahkan batu ginjal untuk keluar dari saluran kandung kemih.
Mengonsumsi asparagus setiap hari sangat baik untuk kesehatan.
5. Ceri
Buah yang biasa diletakkan pada kue ini ternyata memiliki khasiat yang sangat besar loh.
Buah ini memiliki manfaat besar untuk mengatasi penyakit ginjal.
Kamu bisa mengonsumsi ceri untuk mengeluarkan batu ginjal secara alami.
Itu tadi beberapa makanan penghancur batu ginjal.
Artikel ini juga telah tayang di Sajian Sedap dengan judul Ajaib! Tanpa Operasi, Batu Ginjal Ternyata Bisa Keluar Sendiri Hanya Dengan Konsumsi 5 Makanan Ini!
Baca berita update lainnya dari Sonora.ID di Google News