Ukuran Lapangan Bulu Tangkis untuk Standar Nasional dan Internasional

7 Desember 2022 16:55 WIB
Ilustrasi lapangan bulu tangkis
Ilustrasi lapangan bulu tangkis ( Kompas.com)

Sonora.ID - Berikut ini informasi tentang ukuran lapangan bulu tangkis untuk standar nasional dan internasional.

Bulu tangkis atau badminton merupakan salah satu cabang olahraga yang cukup populer di Indonesia.

Bahkan bisa dikatakan jika bulu tangkis merupakan olahraga yang banyak digemari masyarakat Tanah Air selain sepak bola.

Ini bisa dilihat dari antusiasme masyarakat saat menyaksikan kejuaraan badminton baik tingkat nasional maupun internasional di televisi, di lokasi maupun media sosial.

Bukti lain badminton merupakan cabang olahraga yang populer adalah banyaknya atlet Tanah Air yang meraih medali emas di turnamen internasional melawan negara-negara hebat lainnya.

Nah, jika kamu sosok yang suka pada badminton maka perlu sekali tahu tentang ukuran lapangan bulu tangkis baik standar nasional maupun internasional.

Baca Juga: Teknik Dasar Bulu Tangkis yang Harus Diketahui oleh Pemula atau Pelajar!

Ukuran lapangan bulu tangkis sesuai standar nasional adalah 13,40m x 6,10m. Umumnya ukuran lapangan badminton dibagi menjadi dua ukuran, yaitu tunggal dan ganda.

Dikutip perpustakaan.id, inilah ukuran lapangan bulutangkis lengkap dengan ukuran tunggal dan ganda juga.

Ilustrasi ukuran lapangan bulu tangkis

Ukuran lapangan bulu tangkis atau badminton standar nasional

  • Panjang lapangan : 13,40 meter.
  • Lebar lapangan : 6,10 meter.
  • Jarak antara garis net sampai garis servis : 1,98 meter.
  • Jarak antara garis servis tengah dengan garis samping lapangan : 3,05 meter.
  • Jarak antara garis servis belakang (untuk pertandingan ganda) dengan garis belakang lapangan : 0,76 meter.
  • Jarak antara garis samping pada permainan tunggal dengan garis pinggir lapangan : 0,46 meter.
  • Tinggi tiang net : 1,55 meter.
  • Tinggi net : 1,55 meter.

Ukuran lapangan bulu tangkis atau badminton partai tunggal putra/putri

  • Panjang lapangan bulu tangkis: 11,88 meter
  • Lebar lapangan bulu tangkis: 5,18 meter
  • Luas lapangan bulu tangkis: 61,5384 m2
  • Tinggi tiang net lapangan bulu tangkis: 1,55 meter
  • Tinggi atas net lapangan bulu tangkis: 1,52 meter
  • Jarak net ke garis servis lapangan bulu tangkis: 1,98 meter
  • Jarak garis servis ke sisi lapangan luar lapangan bulu tangkis: 3,96 meter.

Baca Juga: Berikut Cara Melakukan Servis Bulu Tangkis yang Benar dan Variasinya

Ukuran lapangan bulu tangkis atau badminton partai ganda putra/ putri/campuran

  • Panjang lapangan bulu tangkis: 13,40 meter
  • Lebar Lapangan bulu tangkis: 6,10 meter
  • Luas Lapangan bulu tangkis: 81,74 m2
  • Tinggi tiang net lapangan bulu tangkis: 1,55 meter
  • Tinggi atas net lapangan bulu tangkis: 1,52 meter
  • Jarak net ke garis servis lapangan bulu tangkis: 1,98 meter
  • Jarak garis servis ke sisi lapangan luar lapangan bulu tangkis: 4,72 meter.

Ukuran lapangan bulu tangkis atau badminton standar internasional

Ukuran lapangan bulutangkis internasional ditetapkan oleh Federasi Badminton Internasional atau yang kini dikenal Federasi Dunia Badminton ataupun Badminton World Federation (BWF).

Berikut ukuran lapangan bulu tangkis standar internasional:

  • Panjang lapangan bulu tangkis: 13,40 meter
  • Lebar lapangan bulu tangkis: 6,10 meter
  • Tinggi tiang net lapangan bulu tangkis: 1,55 meter
  • Tinggi atas net lapangan bulu tangkis: 1,52 meter
  • Jarak net ke garis servis depan lapangan bulu tangkis: 1,98 meter
  • Jarak garis servis tengah dari sisi lapangan lapangan bulu tangkis: 3,96 meter
  • Jarak garis servis belakang (pada permainan ganda) dari garis belakang lapangan bulu tangkis 0,76 meter
  • Jarak garis samping permainan tunggal dari garis pinggir lapangan bulu tangkis: 0,46 meter.

Bahan lantai lapangan bulu tangkis

Dalam proses pembuatan lapangan BWF telah menetapkan material lantai yang digunakan pada lapangan badminton, di antaranya:

Interlock

Material karpet yang biasa digunakan berjenis polypropylene. Tipe ini mudah sekali dibongkar pasang sehingga perawatannya pun cukup mudah.

Vinyl

Material ini sangat cocok untuk lapangan indoor, selain itu material vinyl pun membuat pemainnya tidak mudah terpeleset bahkan cidera.

Flexi Pave

Bahan ini terbuat dari sejenis akrilik, sehingga cocok untuk penggunaan lapangan outdoor.

Bahakn ini dianggap lebih tahan pada cuaca panas dan hujan.

Sintesis

Rumput sintesis bisa digunakan sebagai bahan alternatif untuk lantai lapangan bulutangkis. Gunakan rumput sintesis yang tak terlalu panjang agar tak mengganggu langkah pemain.

Baca Juga: Ini 8 Teknik Dasar Bola Basket yang Harus Kamu Ketahui! Sudah Tahu?

Itulah ukuran lapangan bulu tangkis untuk standar nasional dan internasional

Baca berita update lainnya dari Sonora.ID di Google News

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
92.0 fm
98.0 fm
102.6 fm
93.3 fm
97.4 fm
98.9 fm
101.1 fm
96.7 fm
98.9 fm
98.8 fm
97.5 fm
91.3 fm
94.4 fm
102.1 fm
98.8 fm
95.9 fm
97.8 fm
101.1 fm
101.1 Mhz Fm
101.2 fm
101.8 fm