Sonora.ID – Berikut ulasan selengkapnya mengenai “7 Universitas Terluas yang Ada di Indonesia, Ada Kampusmu?”
Indonesia menjadi salah satu negara yang selalu mempersiapkan kuliatas Pendidikan masyarakat dan bangsanya menjadi lebih baik.
Salah satunya adalah dengan mengadakan kampus dengan Pendidikan berbasis pembelajaran nasional dan Internasional.
Ada banyak universitas yang berdiri di Indonesia dengan berbagai akreditasinya.
Bahkan beberapa perguruan tinggi di Indonesia dikenal memiliki kompleks fakultas yang sangat luas.
Berikut adalah 7 universitas dengan lokasi terluas bahkan ukurannya sampai berhektare-hektare:
Baca Juga: Kampus UTA `45 Jakarta dan Ribuan Mahasiswa Apoteker Menggugat SK PN UKAI ke PTUN Jakarta
1. Universitas Sriwijaya
Diurutan pertama terdapat sebuah universitas dikawasan Sumbagsel (Sumatera Bagian Selatan) yang luasnya mencapai 712 Hektare.
Dilansir dari buku Inspirasi Bumi Sriwijaya (2020:76),
"Universitas Sriwijaya adalah satu-satunya universitas terluas se-Asia Tenggara".
Didalamnya setidaknya terdapat 10 fakultas dengan fasilitas yang cukup memuaskan seperti student center, perpustakaan pusat multimedia dan banyak lagi.
2. UNRI
Diposisi selanjutnya ada Universitas Riau atau (UNRI) yang terletak di Pekanbaru dan memiliki luas sekitar 700 hektare.
Universitas ini memiliki 12 fakultas dengan beragam jurusan.
Adapun salah satu fasilitas yang ada di universitas ini adalah rumah sakit, wisma, traning cender, pelatihan bodang biologi, kimia, pertanian, biokimia dan lingkungan.
3. UNAND
UNAND atau yang lebih dikenal dengan universitas Andalas menjadi bagian dari kampus dengan kawasan terluas.
Yang mana luas dari universitas ini mencapai 500 hektare dan berada di ketinggi 200 meter diatas permukaan laut.
Dalam hal ini Universitas Andalas menyediakan 16 fakulyas dan fasilitas berupa convention, jal, auditorium, asrama hingga rumah sakit.
Baca Juga: Roadshow Kampus Merdeka Fair Hadir di Politeknik Negeri Jakarta
4. USU
Universitas lain yang juga masuk kedalam katagori kampus terluas adalah Usu atau Universitas Sumatera Utara.
Kampus ini masuk kedalam peringkat ke empat sebagai kampus terluas di Indonesia.
Kampus ini memiliki 16 fakultas dan fasilitas poliklinik serta rumah sakit lengkap.
5. UI
Diposisi selanjutnya terdapat Universitas Indonesia yang mana memiliki luas 320 hektare.
UI memiliki 14 fakultas dengan fasilitas perpustakaan, rumah sakit, asrama, lapangan, bis kuning dan lain sebagainya.
6. Universitas Gadjah Mada
Universitas Gadjah Mada (UGM) terletak di Jogjakarta dengan luas mencapai 750.000 m². UGM memiliki 18 fakultas dengan fasilitas stadion dan museum.
7. Universitas Airlangga
Universitas Airlangga (UNAIR) adalah salah satu perguruan tinggi negeri di Surabaya dengan luas sekitar 650.038 m². Ada 14 fakultas di UNAIR dengan fasilitas poliklinik dan asrama.
Baca Juga: Kampus Merdeka Fair 2022 : Universitas Tanjungpura Jadi Tuan Rumah
Baca berita update lainnya dari Sonora.ID di Google News