Bakal Rambah Pasar Luar Pulau, Begini Gurihnya Bisnis Bawang Goreng 'Mak Yem' Banjarbaru

12 Desember 2022 19:35 WIB
Usaha rumahan bawang goreng Mak Yem yang dijalankan Faried di Banjarbaru
Usaha rumahan bawang goreng Mak Yem yang dijalankan Faried di Banjarbaru ( )

Banjarbaru, Sonora.ID – Setiap usaha yang digeluti dengan tekun dan serius pada umumnya akan membuahkan hasil yang baik. Begitu lah ungkapan sederhana untuk menggambarkan keberhasilan Faried Yudistira Ariffin, dalam menjalankan usaha bawang goreng yang diberi nama Mak Yem.

Siapa sangka, usaha rumahan yang dijalankan Faried kini berbuah manis, hingga mampu mempekerjakan 40 orang karyawan yang mayoritas merupakan kaum hawa di sekitar tempat tinggalnya di jalan Griya Mahoni Landasan Ulin Timur, Kecamatan Landasan Ulin, Kota Banjarbaru.

Keberhasilan Faried dalam memberdayaan masyarakat sekitar ini sangat layak diacungi jempol, karena karyawan yang ia rekrut merupakan warga yang terdampak dari penutupan lokalisasi terbesar di Kota Banjarbaru.

“Alhamdulillah kami bisa memperdayakan masyarakat sekitar sini, saya sangat beruntung dapat membantu mereka,” tutur Faried ketika dikunjungi di rumahnya belum lama ini.

Dalam menjalankan usahanya, Faried masih mengandalkan tenaga manusia saat berproduksi, mulai dari pengupasan hingga penggorengan bawang.

Baca Juga: Sasirangan Bordir dan Tas Rajut Banjarbaru Nangkring di Muskomwil APEKSI Kalimantan

“Pengupasan bawang di tempat kami masih mengandalkan tenaga manusia, insentif yang mereka dapatkan tergantung jumlah bawang yang berhasil dikupas,” jelas Faried.

Faried pun mengaku tidak menetapkan waktu khusus bagi karyawannya dalam bekerja, tergantung waktu senggang yang dimiliki.

“Terserah mereka saja waktunya kapan,” tuturnya lagi.

Setelah berhasil merambah pasar Kalimantan Selatan, Tengah dan Timur, pada tahun depan, Faried menargetkan dapat menyuplai bawang gorengnya hingga ke pulau jawa.

“Tidak hanya Kalsel-teng-tim, tahun 2023 kita akan cek ombak ke pasar Jawa,” target Faried.

Dari hasil usaha bawang gorengnya, Faried kini mampu mengepakan sayap bisnisnya di bidang kuliner. Ia membuka jasa catering makanan yang kini juga berkembang pesat.

“Alhamdulillah, saat ini saya juga mengembangkan usaha catering,” tambah Faried.

Baca Juga: Gelar Pelatihan Foto Produk, Pemko Banjarbaru Ingin Sejahterakan Pelaku UMKM

Ia pun mengapresiasi keterlibatan pemerintah daerah dalam hal ini Pemerintah Kota Banjarbaru yang ia nilai sangat membantu pelaku UMKM dalam menjalankan usaha.

Faried mencontohkan seperti program gratis ongkir dan pinjaman dengan Bunga 0 persen yang digagas Pemko Banjarbaru, benar-benar membantu para pelaku UMKM.

“Bantuan pemerintah tidak hanya pendampingan biaya, tapi juga perizinan dan lain-lain,” pungkasnya.

Baca berita update lainnya dari Sonora.ID di Google News

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
92.0 fm
98.0 fm
102.6 fm
93.3 fm
97.4 fm
98.9 fm
101.1 fm
96.7 fm
98.9 fm
98.8 fm
97.5 fm
91.3 fm
94.4 fm
102.1 fm
98.8 fm
95.9 fm
97.8 fm
101.1 fm
101.1 Mhz Fm
101.2 fm
101.8 fm