Bacaan Doa Mohon Keselamatan dan Kesehatan kepada Allah SWT yang Harus Kamu Ketahui!

14 Desember 2022 16:10 WIB
Ilustrasi doa, doa mohon perlindungan dan kesehatan
Ilustrasi doa, doa mohon perlindungan dan kesehatan ( Freepik)

Sonora.ID – Berikut ini adalah beberapa doa mohon perlindungan dan kesehatan kepada Allah SWT yang sebaiknya kamu ketahui agar terlindungi dari segala marabahaya.

Doa keselamatan harusnya diketahui oleh umat muslim agar seluruh anggota keluarga mendapat perlindungan dari Allah SWT.

Sebagai manusia, pastilah kita menginginkan perlindungan dari Allah SWT agar senantiasa hadir untuk diri kita sendiri dan keluarga.

Terlebih saat berdoa, seorang hamba benar-benar akan merasa dekat dan mampu berkomunikasi dengan Sang Pencipta.

Jika bersungguh-sungguh, Allah SWT pun akan mengabulkan doa-doa hamba-Nya. Termasuk saat hamba-Nya membaca doa mohon keselamatan dan perlindungan dari marabahaya.

Berikut ini beberapa doa mohon perlindungan dan kesehatan yang bisa kamu baca.

Baca Juga: Doa Meminta Pertolongan kepada Allah SWT agar Selalu Dimudahkan

Doa 1

Doa mohon keselamatan dunia dan akhirat

Allahumma innaa nas-aluka salaamatan fid diini wa 'afiyatan fil jasadi wa ziyaadatan fil 'ilmi wa barokatan fir rizqi wa taubatan qablal mauti wa rohmatan 'indal mauti wa maghfirotan ba'dal mauti, allahummaa hawwin 'alainaa fil sakaraatil mauti wannajaata minan naari wal 'afwa 'indal hisaabi, rabbanaa laa tuzigh quluubana ba'da idz hadaitanaa wahab lanaa mil ladunka rahma, innaka antal wahhaab, rabbanaa aatinaa fiddunnyaa hasanah, wa fil akhirati hasanah waqinaa 'adzaa ban naar

Artinya:

"Ya Allah kami memohon kepadaMu keselamatan dalam agama dan kesejahteraan/kesegaran pada tubuh dan penambahan ilmu, dan keberkahan rizqi, serta taubat sebelum mati dan rahman di waktu mati, dan keampunan sesudah mati. Ya Allah, mudahkanlah kami saat pencabutan nyawa selamat dari api neraka dan mendapat kemaafan ketika amal diperhitungkan. Ya Allah, janganlah Engkau goyahkan hati kami setelah Engkau beri petunjuk dan berilah kami rahmat dari sisi-Mu. Sesungguhnya Engkau Maha Pemberi. Ya Tuhan kami, berilah kami kebaikan hidup di dunia dan kebaikan hidup di akhirat, dan jagalah kami dari siksa api neraka."

Doa 2

Doa mohon keselamatan & perlindungan dari musibah

Rabbi a'udzubika min hamazatisy syayathini wa a'udzubika rabbi ay yahdlurun

Artinya:

"Ya Tuhanku, aku berlindung kepada Engkau dari bisikan-bisikan setan, dan aku berlindung kepada Engkau yang Tuhanku, dari kedatangan mereka kepadaku."

Doa 3

Doa mohon keselamatan dari kezaliman

Robbi najjinii minal qoumidh dholimiin

Artinya:

"Ya Allah, selamatkanlah dan lindungilah aku dari orang-orang yang zalim itu."

Baca Juga: 5 Doa Penenang Hati dan Pikiran Sesuai dengan Anjuran Rasulullah SAW

Doa 4

Doa mohon keselamatan dari tipu daya

Robbanaa laa taj'alnaa fitnatal lil qoumidh dhoolimiin wa najjinaa birohmatika minal qoumil kaafiriin

Artinya:

"Ya Tuhan kami, jangan jadikan kami sasaran fitnah dan jauhkanlah kami dari sasaran fitnah bagi kaum yang zalim, dan selamatkanlah kami dengan rahmat-Mu dari tipu daya orang-orang yang kafir."

Doa 5

Doa mohon perlindungan dari setan

Allahumma inni a'dzubika minasy syaithoni min hamazihi wa nafkhihi wa naftsihi

Artinya:

"Ya Allah, aku memohon perlindungan kepada-Mu dari setan, dari kesombongannya, tiupannya dan hembusannya."

Doa 6

Doa mohon perlindungan dari penyakit

Bismillahil ladzi la yadlurru ma'asmihi syai'un fil ardli wa la fis samai wa huwas sami'ul 'alim

Artinya:

"Dengan menyebut nama Allah yang bersama nama-Nya sesuatu itu tidak berbahaya di bumi dan di langit dan Dia Maha Mendengar lagi Mengetahui."

Itu dia beberapa doa mohon perlindungan dan kesehatan yang bisa kamu baca agar terhindar dari marabahaya.

Semoga bermanfaat!

Baca berita update lainnya dari Sonora.id di Google News.

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
92.0 fm
98.0 fm
102.6 fm
93.3 fm
97.4 fm
98.9 fm
101.1 fm
96.7 fm
98.9 fm
98.8 fm
97.5 fm
91.3 fm
94.4 fm
102.1 fm
98.8 fm
95.9 fm
97.8 fm
101.1 fm
101.1 Mhz Fm
101.2 fm
101.8 fm