Kombinasi senyawa tersebut juga berguna untuk menjaga kelembapan pada rambut.
Baca Juga: 10 Manfaat Minyak Habbatussauda bagi Kesehatan dan Perawatan Tubuh!
Mengeksfoliasi Kulit Kepala
Anda bisa memanfaatkan masker kopi untuk rambut dan kulit kepala. Gunanya adalah untuk mengangkat sel-sel kulit mati yang menempel di kulit kepala Anda.
Setiap kali Anda merasa kulit kepala sangat berminyak dan kotor, gunakanlah masker kopi untuk mengatasinya.
Hal ini dapat membuat kulit kepala Anda menjadi bersih dan segar.
Meningkatkan Pertumbuhan Rambut
Menurut sebuah studi, kafein membantu menghalangi efek dihydrotestosterone (DHT) di folikel rambut pria. DHT adalah hormon yang dapat menyebabkan kebotakan.
Studi tersebut mengatakan bahwa kafein dapat merangsang perpanjangan batang rambut, menghasilkan akar rambut yang lebih panjang dan lebih luas.
Selain itu, kopi juga merangsang pertumbuhan keratin yang merupakan protein penting untuk folikel rambut.
Meningkatnya keratin akan merangsang sel-sel matriks untuk membelah, sehingga rambut tumbuh lebih cepat.
Menghilangkan Uban
Tahukah kamu, keramas pakai kopi juga bermanfaat untuk menghilangkan uban?
Cairan kopi yang berwarna gelap bisa bertindak sebagai cat yang menghitamkan rambut beruban.
Ini adalah cara cepat menghilangkan helai rambut abu-abu bagi kamu yang memiliki rambut cokelat atau hitam.
Menggelapkan Warna Rambut
Warna rambut tampak memudar?
Jika ya, kamu dapat mengandalkan manfaat kopi untuk rambut dalam mengatasi masalah tersebut.
Ini karena kopi dapat menggelapkan warna rambut seperti sedia kala jika digunakan sebagai cat rambut.
Perlu diingat, manfaat tersebut hanya berlaku untuk kamu yang pada dasarnya memiliki rambut berwarna cokelat dan hitam.
Dan untuk hasil terbaik, gunakan kopi yang kental seperti jenis espresso.
Baca Juga: 8 Manfaat Wortel Mentah Bagi Kesehatan, Bisa Melawan Penyakit Kronis!
Cara Menggunakan Kopi Untuk Perawatan Rambut
Masker Rambut Kopi
Gunakan kopi sebagai masker rambut
Cara menggunakan:
Minyak Kopi
Mengolah kopi menjadi minyak rambut menjadi salah satu cara untuk memanfaatkan kopi sebagai bahan perawatan rambut.
Minyak kopi dipercaya bisa meningkatkan sirkulasi darah ke kulit kepala dan merangsang folikel rambut.
Adapun cara untuk membuat minyak kopi sebagai berikut:
Gunakan masker kopi dan lidah buaya
Siapkan campuran tiga sendok makan kopi bubuk dengan satu sendok makan gel lidah buaya.
Oleskan campuran ini untuk masker rambut. Biarkan meresap selama 20 menit. Baru bilas rambut sampai bersih.
Baca Juga: 9 Manfaat Kulit Kentang! Salah Satunya Bisa untuk Menghilangkan Uban
Pakai masker kopi, minyak kelapa, dan yogurt tawar
Siapkan campuran tiga sendok makan kopi bubuk, satu sendok makan minyak kelapa, dan satu sendok makan yogurt tawar.
Oleskan campuran ini untuk masker rambut. Biarkan meresap selama 20 menit. Kemudian bilas rambut sampai bersih.
Semprotkan seduhan kopi
Seduh beberapa sendok bubuk kopi hitam dengan dua cangkir air panas. Tunggu hingga dingin. Lalu masukkan ke botol semprotan.
Semprotkan seduhan kopi ini ke rambut yang sudah dibasahi, lalu pijat ringan untuk meratakannya.
Setelah itu, biarkan kopi meresap selama 20 menit. Baru bilas dan cuci rambut seperti biasa sampai bersih.
Baca berita update lainnya dari Sonora.id di Google News
Baca Juga: 9 Manfaat Minyak Zaitun untuk Wajah Pada Malam Hari, Besok Pagi Satu Keluarga Syok Lihat Hasilnya!