2. Semprotkan pelicin atau pewangi
Menggunakan mesin pengering atau menjemur di luar ruangan memang dapat menghemat waktu saat mengeringkan pakaian.
Tapi, hal itu dapat membuat pakaian jadi sulit dan lama untuk disetrika. Maka dari itu, tips kedua ini sangat perlu kamu coba. Semprotkan cairan pelicin atau pewangi sampai pakaian sedikit basah sebelum menyetrika.
3. Menggerakkan setrika dengan arah memanjang
Arah menyetrika pakaian ternyata bisa mengubah bentuk pakaian. Sebaiknya kamu menyetrika pakaian dengan arah memanjang dari bagian atas ke bawah, atau sebaliknya.
Menyetrika ke arah sisi kanan dan kiri justru akan membuat bahan pakaian cepat melar.
4. Bagi tumpukan pakaian yang telah setrika agar tetap rapi
Ketka sebagian pakaian telah selesai disetrika, jangan pernah menumpuknya terlalu tinggi.
Meski ringan, tumpukan pakaian di atas dapat menjepit pakaian yang ada di bawah, serta membuat kusut.
Sebaiknya, selalu membagi tumpukan lipatan pakaian yang telah disetrika agar tidak menumpuk terlalu tinggi.
Baca Juga: 7 Cara Membersihkan Setrika yang Lengket, Cuma Modal Bahan Murah Saja!
5. Rutin membersihkan tapak setrika dan alas menyetrika
Tips kelima adalah membersihkan tapak atau pelat logam setrika secara teratur agar tidak lengket ataupun kotor.
Cara membersihkannya pun mudah dilakukan. Pertama, campurkan 1 sendok makan soda kue dengan 2 sendok makan air, aduk kedua bahan sampai teksturnya menjadi pasta.
Pasta soda kue bisa dioleskan ke tapak setrika menggunakan kain bersih dan lembut. Kamu juga bisa menggunakan cutton bud untuk menjangkau area yang sulit.
Apabila alas menyetrika yang kamu miliki kotor, cukup bersihkan dengan menggunakan sabun cair atau detergen yang dicampur air.
Masukkan kain bersih dan lembut ke dalam air sabun, lalu bersihkan alas menyetrika yang kotor. Setelah itu diamkan hingga kering.
Baca berita update lainnya dari Sonora.ID di Google News