8 Oleh-Oleh Khas Turki, Bisa Jadi Suvenir untuk Dibawa Pulang

19 Desember 2022 22:00 WIB
Ilustrasi oleh-oleh khas Turki.
Ilustrasi oleh-oleh khas Turki. ( Pixabay/Alexandru Manole)

Sonora.ID - Turki saat ini menjadi salah satu negara yang dituju untuk berwisata. Nah, bila Anda juga berencana untuk pergi ke sana, simak oleh-oleh khas Turki berikut ini.

Negara Turki terletak di benua Eropa dan Asia. Budaya Turki terkenal sangat kaya dan ada banyak cendera mata bagus yang bisa dibeli serta dapat disesuaikan dengan bujet.

Nah, adapun oleh-oleh khas Turki yang bisa jadi suvenir yang dapat dibawa untuk pulang dirangkum dari The Turkey Traveler dan You Could Travel berikut ini.

Baca Juga: 5 Film Turki Romantis, Cocok Ditonton Buat Kamu yang Bucin Parah!

1. Lokum

Lokum adalah permen Turki yang bisa menjadi hadiah yang sempurna untuk rekan kerja, keluarga, dan teman.

Lokum dibuat dengan kombinasi pati dan gula, yang kemudian direbus hingga menjadi sirup kental lalu dibumbui dengan air mawar atau lemon, dan terkadang kacang atau cokelat.

2. Pestemal

Pestemal adalah handuk Turki jenis tekstil tenunan datar yang digunakan sebagai handuk mandi atau pantai.

Namun, bisa juga digunakan sebagai sarung, selendang, atau taplak meja. Biasanya terbuat dari katun atau linen dan sering dilengkapi jumbai di ujungnya.

3. Evil Eye (Nazar Amulet)

Nazar amulet atau dikenal juga dengan nama evil eye berwarna biru punya nama lain Nazar Boncuğu.

Nazar sebenarnya dimaksudkan untuk menyingkirkan Mata Jahat, yang merupakan kepercayaan takhayul yang berasal dari 5000 SM di berbagai budaya.

Mata jahat adalah kutukan yang diberikan kepada seseorang melalui tatapan jahat dan dianggap membawa kesialan dan kemalangan bagi orang tersebut.

Satu-satunya cara untuk melindungi diri Anda dari mata jahat adalah dengan memakai salah satu Jimat Nazar ini.

Baca Juga: 80 Nama Bayi Perempuan Turki yang Unik dan Cantik Beserta Maknanya

4. Vas Keramik

Keramik Turki berasal dari abad ke-8, dan hingga saat ini masih tetap sangat populer di Turki modern.

Keramik awalnya diproduksi dan dipopulerkan untuk seni Islam, digunakan secara luas untuk dinding, ubin, dan bahkan langit-langit untuk dekorasi masjid.

Namun kini, Anda akan menemukan piring, mangkuk, dan vas keramik cantik dengan beragam warna dan desain.

5. Baklava

Jika Anda ingin membawa oleh-oleh selain barang dan permen, maka baklava bisa menjadi pilihan yang tepat.

Baklava adalah mkanan penutup yang lezat, terbuat dari filo dengan berbagai jenis kacang di dalamnya, dengan lapisan madu atau sirup manis untuk membuatnya manis.

6. Aprikot kering

Turki adalah penghasil aprikot terbesar di dunia. Dengan produksi yang begitu masif, tidak mengherankan jika mengeringkan aprikot adalah bagian dari tradisi Turki dan menjadi oleh-oleh khas.

Aprikot kering adalah suvenir Turki yang sangat baik karena dapat tetap segar selama berbulan-bulan dan menjadi camilan enak untuk di rumah.

Baca Juga: Barakallah! Ini 7 Negara dengan Jumlah Masjid Terbanyak di Dunia, Ada Indonesia?

7. Lentera Turki

Lampion atau lentera Turki punya motif mozaik tetapi pancaran cahaya yang dihasilkannya tetap menghangatkan dan nyaman.

Lampu Turki telah digunakan untuk menghiasi beberapa ruang interior anggota Kekaisaran Ottoman yang paling berpengaruh seperti sultan.

8. Permadani Anatolia

Salah satu oleh-oleh terindah dari Turki adalah permadani atau karpet Turki yang dikenal juga dengan nama permadani Anatolia.

Seni menenun permadani ini dibawa oleh orang Turki yang bermigrasi dari Asia Tengah ke Anatolia saat ini yang terletak di dekat Cappadocia.

Polanya cantik dengan pola geometris yang rumit dan diwarnai secara alami, mewakili keragaman budaya dan motif populer dari tradisi Turki.

Baca Juga: Nggak Ada Ampun! 5 Negara yang Hukum Mati Siapapun yang Menghina Nabi Muhammad

Itulah oleh-oleh khas Turki yang bisa menjadi suvenir untuk dibawa pulang. Semoga bermanfaat!

Baca berita update lainnya dari Sonora.ID di Google News.

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
92.0 fm
98.0 fm
102.6 fm
93.3 fm
97.4 fm
98.9 fm
101.1 fm
96.7 fm
98.9 fm
98.8 fm
97.5 fm
91.3 fm
94.4 fm
102.1 fm
98.8 fm
95.9 fm
97.8 fm
101.1 fm
101.1 Mhz Fm
101.2 fm
101.8 fm