5 Tips Liburan Akhir Tahun yang Hemat dan Nyaman Meski High Season

30 Desember 2022 23:05 WIB
Ilustrasi tips liburan akhir tahun agar hemat dan nyaman.
Ilustrasi tips liburan akhir tahun agar hemat dan nyaman. ( Freepik)

Sonora.ID - Bagi yang hendak merencanakan liburan, berikut adalah paparan mengenai beberapa tips liburan akhir tahun yang hemat dan nyaman.

Di momen akhir tahun seperti sekarang, setiap orang tentu ingin menghabiskan waktu dengan pergi berlibur dengan keluarga atau orang-orang tersayang.

Namun, lantaran hampir semua orang ingin melakukan hal tersebut, akhir tahun menjadi momen yang identik dengan high season alias musim ramai pengunjung.

Di momen akhir tahun, tempat-tempat wisata, tiket bepergian, hotel, dan lain sebagainya, sedang ramai-ramainya diserbu para wisatawan.

Oleh sebab itu, perencanaan libur akhir tahun harus dibuat secara matang jauh-jauh hari.

Perencaan tersebut tak lain bertujuan agar momen liburan tetap dapat menghemat biaya, namun tetap tak mengabaikan sisi kenyamanannya.

Maka, sebagai gambaran, berikut Sonora sajikan beberapa tips liburan akhir tahun yang hemat dan nyaman, sebagaimana dikutip dari Kompas.com.

Tips Liburan Akhir Tahun Agar Hemat dan Nyaman

Baca Juga: 4 Zodiak Dompetnya Tebal di Nataru 2023, Bisa Liburan ke Bali Nih

1. Menentukan Destinasi Wisata Lebih Awal

Dalam menentukan destinasi wisata, kamu bisa mengumpulkan informasi lengkap dari berbagai sumber. Pastikan destinasi wisata yang dituju sesuai dengan alokasi budget. 

Maka, guna menghemat biaya, kita bisa memilih destinasi wisata yang menawarkan harga tiket terjangkau atau bahkan gratis.

Jangan lupa untuk menggali informasi seputar akomodasi terdekat, cara menuju tempat wisata, biaya transportasi, hingga harga tiket masuk ke tempat wisata. 

2. Memesan Transportasi dan Akomodasi Lebih Awal

Harga akomodasi dan tiket transportasi jelang liburan akhir tahun lebih mahal dibandingkan periode biasa. Pegipegi mencatat rata-rata kenaikan harga hotel saat high season yaitu 15 persen dibandingkan low season. 

Sementara tiket transportasi liburan di akhir tahun seperti pesawat, misalnya, diprediksi bakal mengalami peningkatan sekitar 10 hingga 20 persen. 

Oleh sebagian orang, periode November hingga awal Desember merupakan waktu terbaik untuk memesan akomodasi dan transportasi agar lebih terjangkau.

Dengan early booking, traveler bisa menghemat budget 15–35 persen untuk akomodasi dan 10–20 persen untuk transportasi.

Baca Juga: 10 Tempat Wisata Anak di Jakarta Lengkap dengan Harga Tiket Masuknya

3. Menentukan Jadwal Perjalanan

Jadwal perjalanan merupakan aspek krusial yang harus disusun sebelum traveling akhir tahun. Jadwal perjalanan meliputi waktu, lama, dan tempat liburan. 

Sebab, bagi bekerja perlu mengajukan cuti ke kantor. Selain itu, dengan menentukan jadwal perjalanan, kamu memiliki perkiraan waktu yang jelas sehingga dapat mempersiapkan perjalanan dengan matang. 

Mulai dari anggaran atau budget, akomodasi, transportasi, itinerary hingga merapikan perlengkapan perjalanan.

4. Menjaga Kesehatan

Liburan dalam kondisi tidak fit akan membuat traveling kamu tidak nyaman. Oleh karena itu, pastikan menjaga kesehatan tubuh menjelang dan selama perjalanan.

Caranya, makan dan minum yang sehat dan bergizi, istirahat yang cukup, dan lakukan olahraga ringan, seperti jogging.

5. Mempersiapkan Anggaran atau Budget Liburan

Agar liburan tidak berakhir dengan buruk, maka persiapan budget harus matang. Jadi, momentum liburan tidak akan menguras tabungan.

Alokasikan budget liburan sesuai kemampuan dan kebutuhan. Kemudian, kelompokkan ke dalam beberapa pos anggaran, seperti transportasi, penginapan, makanan, tiket masuk atraksi atau wahana, hingga belanja oleh-oleh.

Demikian penjelasan mengenai tips liburan akhir tahun yang hemat dan nyaman sebagaimana di atas. Semoga bermanfaat.

Baca berita update lainnya dari Sonora.id di Google News

Baca Juga: 3 Cara Cek Saldo Flazz BCA Sebelum Liburan Jauh, Bisa Pakai HP

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
92.0 fm
98.0 fm
102.6 fm
93.3 fm
97.4 fm
98.9 fm
101.1 fm
96.7 fm
98.9 fm
98.8 fm
97.5 fm
91.3 fm
94.4 fm
102.1 fm
98.8 fm
95.9 fm
97.8 fm
101.1 fm
101.1 Mhz Fm
101.2 fm
101.8 fm