Arti Nama 'Alwi' untuk Anak atau Bayi Laki-laki, Dekat dengan Bahasa Arab

31 Desember 2022 09:25 WIB
Ilustrasi arti nama 'Alwi' untuk anak atau bayi laki-laki.
Ilustrasi arti nama 'Alwi' untuk anak atau bayi laki-laki. ( Pixabay)

Sonora.ID - Dekat dengan bahasa Arab, berikut adalah penjelasan mengenai beberapa arti nama 'Alwi' untuk anak atau bayi laki-laki.

Memberikan nama anak tentu merupakan hal yang sangat sentimental bagi setiap orang tua.

Lewat nama, orang tua tak ubahnya menanam harapan dan doa baik seumur hidup agar anaknya kelak dapat tumbuh menjadi manusia yang sesuai dengan makna yang terkandung pada namanya. Sebab, nama akan melekat di diri si anak selama-lamanya.

Maka, pemberian nama untuk anak atau bayi yang baru lahir tentu tak boleh disepelekan.

Ada pelbagai pertimbangan yang mesti dilalui sebelum pada akhirnya orang tua memilih satu nama yang hendak diberikan kepada anaknya.

Adapun dalam artikel ini, Sonora hendak memberi penjelasan mengenai arti nama 'Alwi' yang umum diberikan pada anak atau bayi laki-laki.

Maka, untuk tahu lebih jauh, simak penjelasan mengenai arti nama 'Alwi' berikut ini.

Arti Nama 'Alwi' untuk Anak atau Bayi Laki-laki

Baca Juga: Arti Nama Maharani Beserta Rangkaian Namanya untuk Bayi Perempuan

Dari segi bahasa, kata 'Alwi' berasal dari bahasa Arab yang berarti 'tinggi'.

Selain itu, di Arab, 'Alwi' juga identik dengan kata 'Alawi' yang merupakan sebutan untuk sekelompok kaum yang mempunyai hubungan darah dengan Nabi Muhammad SAW melalui Alawi bin Ubaidillah dan bukan nisbat kepada Ali bin Abi Thalib.

Kaum Alawi seringkali juga disebut sebagai Bani Alawi atau Ba'alawi.

Maka, berdasarkan keterangan tersebut, seorang anak yang diberikan nama 'Alwi' mengandung harapan agar anak tersebut dapat tumbuh menjadi orang yang memiliki kemuliaan dan kedudukan yang tinggi.

Kemuliaan dan kedudukan tersebut tentu hanya bisa didapat lewat kebaikan budi pekerti atau akhlak.

Namun, perlu dicatat bahwa nama 'Alwi' kebanyakan digunakan oleh mereka yang masih termasuk keturunan Nabi Muhammad SAW atau yang biasa disebut di Indonesia dengan sebutan habib.

Dari kacamata sosial maupun keagamaan, penggunaan nama yang dekat dengan Bani Alawi atau habib tergolong sebagai tindakan yang kurang bijak atau beradab kepada Nabi Muhammad SAW. 

Maka, bagi yang bukan termasuk dalam kaum Bani Alawi atau golongan habib, keputusan untuk menggunakan nama 'Alwi' untuk anak atau bayi laki-lakinya tentu perlu dipertimbangkan lagi.

Demikian paparan mengenai arti nama 'Alwi' sebagaimana di atas. Semoga bermanfaat.

Baca berita update lainnya dari Sonora.id di Google News

Baca Juga: Arti Nama Zidan untuk Bayi Laki-laki dan Rekomendasi Nama Lengkapnya

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
92.0 fm
98.0 fm
102.6 fm
93.3 fm
97.4 fm
98.9 fm
101.1 fm
96.7 fm
98.9 fm
98.8 fm
97.5 fm
91.3 fm
94.4 fm
102.1 fm
98.8 fm
95.9 fm
97.8 fm
101.1 fm
101.1 Mhz Fm
101.2 fm
101.8 fm