Sonora.ID – Berikut ini adalah beberapa cara cek pulsa Axis dengan mudah dan gak ribet. Kamu bisa melakukannya dengan 4 cara!
Axis adalah salah satu anak perusahaan dari XL Axiata yang merupakan provider penyedia layanan komunikasi yang cukup populer di masyarakat.
Sejak diluncurkan pada tahun 2008, Axis berhasil menarik perhatian masyarakat dengan berbagai promo dan paket murah yang disediakan.
Bagi kamu yang baru menggunakan kartu Axis, kamu mungkin kebingungan akan bagaimana cara cek pulsa Axis.
Jangan khawatir, berikut ini adalah informasi mengenai cara cek pulsa Axis di ponselmu.
Baca Juga: 4 Cara Cek Pulsa XL, Praktis dan Bisa Tahu Masa Aktifnya Juga
Cara cek pulsa Axis
1. Menggunakan kode USSD
Kamu bisa mengecek pulsa Axis menggunakan kode USSD di *123#.
Tunggu beberapa saat hingga proses loading selesai, maka akan muncul informasi mengenai saldo pulsa serta masa tenggang nomor Axis kamu.
2. Via SMS
Metode pertama yang bisa dilakukan untuk cek pulsa Axis adalah melalui SMS.
Kamu hanya perlu mengetikkan “CEK” kemudian kirim SMS tersebut ke 123.
Setelah berhasil terkirim, kamu akan mendapatkan informasi mengenai nomor telepon beserta besaran pulsa dari operator.
Untuk cek pulsa melalui SMS ini tidak dikenai biaya pulsa sama sekali alias gratis.
Baca Juga: Cara Cek Pulsa dan Kouta by.U dengan Mudah dan Cepat, Cukup Sekali Klik!
3. Menggunakan aplikasi AxisNet
Axis menyediakan sebuah aplikasi bernama AxisNet yang mana akan memudahkan penggunanya dalam memantau informasi terkait.
Pada aplikasi ini, kamu akan menemukan informasi pulsa, kuota, masa tenggang nomor, dan berbagai paket menarik dari Axis.
Kamu hanya perlu mengunduh aplikasinya di smartphone, kemudian lakukan pendaftaran dan masuk ke dengan akun yang telah terdaftar.
4. Cara cek pulsa Axis via call center
Kamu bisa menghubungi call center di 838 atau 083 8800 0838.
Pastikan kamu sudah mendengar arahan saat terhubung dengan call center.
Tekan angka yang telah disampaikan untuk melakukan pengecekan pulsa.
Lalu, kamu akan mendapatkan informasi tersebut.
Pada metode satu ini, kamu akan dikenai biaya pulsa sebesar Rp800 untuk satu kali panggilan.
Jadi, pastikan kalau kamu memiliki saldo pulsa sebelum menghubungi call center.
Itu dia informasi seputar cara cek pulsa Axis yang bisa kamu lakukan dengan beberapa cara.
Semoga bermanfaat!
Baca berita update lainnya dari Sonora.id di Google News.