6 Arti Mimpi Menikah dengan Teman, Pertanda Ada Perasaan Terpendam?

7 Januari 2023 07:00 WIB
( )

Sonora.ID - Sebagian orang percaya bahwa mimpi merupakan pertanda yang akan terjadi di masa depan. Kali ini akan diulas arti mimpi menikah dengan teman.

Teman adalah sosok terdekat yang selalu ada untuk kita dalam keadaan susah maupun senang.

Ketika ikatan pertemanan sudah sangat dekat, kita bisa berbagi apapun tanpa takut dan khawatir.

Tak jarang sejumlah orang malah memilih menikahi teman atau sahabatnya sendiri karena sudah percaya dan yakin tak akan dikhianati.

Meski awalnya akan canggung, hubungan pernikahan yang dijalin biasanya akan berjalan langgeng.

Lantas bagaimana jika kita mimpi menikah dengan teman? Apakah tandanya juga akan begitu di dunia nyata? Atau ada pertanda lain? 

Simak ulasan selengkapnya berikut ini.

Baca Juga: 7 Arti Mimpi Ibu Sakit, Tak Selalu Pertanda Buruk Akan Terjadi!

Arti Mimpi Menikah

Dilansir dari laman dreammoods.com, mimpi tentang pernikahan bisa ditafsirkan sebagai sebuah komitmen, harmoni, atau transisi.

Secara umum mimpi menikah ditafsirkan sebagai awal baru dalam kehidupan nyata.

Mimpi ini bisa berujung pada hal menyedihkan atau malah membahagiakan.

1. Arti Mimpi Menikah dengan Teman Masa Kecil

Seseorang yang bermimpi menikah dengan teman masa kecilnya bisa jadi pertanda adanya perasaan yang masih terpendam.

Bisa saja perasaan ini adalah cinta yang belum sempat diungkapkan.

2. Arti Mimpi Menikah dengan Teman Laki-laki

Anda tak perlu khawatir atau kaget jika mengalami mimpi menikah dengan teman laki-laki.

Hal ini karena mimpi ini tak memiliki arti atau tafsir apa-apa.

Mimpi ini hanyalah sekedar bunga tidur yang tak perlu dibawa pusing.

3. Arti Mimpi Menikah dengan Teman Perempuan

Kabar gembira untuk orang yang bermimpi menikah dengan teman perempuannya sendiri.

Bisa saja mimpi ini adalah pertanda akan datangnya harapan yang telah lama diidamkan.

Bisa berupa sosok pasangan, rezeki, impian dan lain sebagainya.

4. Arti Mimpi Menikah dengan Pacar

Kabar baik untuk yang mengalami mimpi menikah dengan pacar atau kekasihnya.

Mimpi ini jadi pertanda adanya hal positif dalam hubungan yang sedang dijalin.

Biasanya mimpi ini banyak dialami orang yang sedang berkomitmen untuk serius dan sudah berhubungan lama.

5. Arti Mimpi Menikah dengan Orang yang Tidak Dikenal

Menikah dengan orang asing bisa jadi pertanda yang harus diwaspadai.

Biasanya mimpi ini diartikan bahwa orang yang mengalaminya sedang berada dalam masalah yang berkepanjangan dan belum juga berakhir.

Selain itu, mimpi ini juga bisa dikaitkan dengan kemunculan orang baru. Bisa jadi ini pertanda agar mau membuka hati untuk orang tersebut.

6. Arti Mimpi Menikah dengan Mantan

Mimpi menikah dengan mantan bukan berarti ada perasaan yang belum tuntas atau masih belum move-on loh.

Sebaliknya, mimpi ini menandakan bahwa yang mengalaminya sudah ikhlas dan menerima masa lalu.

Ini pertanda bahwa perlu fokus untuk masa depan dan serius menjalaninya.

Nah itu tadi arti mimpi menikah dengan teman dan orang lainnya yang biasa dialami. Meski begitu, ulasan di atas sifatnya hanyalah sekedar informasi yang boleh dipercaya atau tidak.

Baca berita update lainnya dari Sonora.id di Google News

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
92.0 fm
98.0 fm
102.6 fm
93.3 fm
97.4 fm
98.9 fm
101.1 fm
96.7 fm
98.9 fm
98.8 fm
97.5 fm
91.3 fm
94.4 fm
102.1 fm
98.8 fm
95.9 fm
97.8 fm
101.1 fm
101.1 Mhz Fm
101.2 fm
101.8 fm