Sonora.ID - Siapa sih yang tidak gemas ketika melihat bayi ?
Mungkin semua orang akan gemas dan menyalurkan hasrat gemasnya itu dengan menciumi si bayi.
Namun jangan salah, ternyata akan ada dampak buruk yang mengintai terhadap jika hal ini terus dibiarkan.
Maka dari itu, Anda yang notabenenya orang tua yang memiliki bayi tidak boleh memandang remeh hal ini, karena berpotensi membuat bayi terpapar gangguan kesehatan yang tak diinginkan.
Tidak percaya ? Berikut dampak buruk jika sembarangan mencium bayi yang telah dilansir dari berbagai sumber oleh sonora.id :
1. TBC
Bahaya pertama adalah bayi lebih mudah tertular penyakit TBC. Ketika bayi dicium dan disentuh oleh seseorang penderita TBC, ia akan sangat mudah tertular.
Ini mengingat bahwa tumbuh kembang bayi belum maksimal sehingga ia sangat rentan terhadap berbagao virus, bakteri dan risiko penyakit menular.
Tanda bayi yang mengalami TBC adalah berat badan sulit naik, batuk yang tak kunjung sembuh dan batuk berdahak yang disertai darah.
Baca Juga: 10 Manfaat Kurma untuk Ibu Hamil