Penelitian Sejarah: Pengertian, Langkah-Langkah, dan Contoh

5 Januari 2023 21:25 WIB
Ilustrasi penelitian sejarah: pengertian, langkah-langkah, dan contoh.
Ilustrasi penelitian sejarah: pengertian, langkah-langkah, dan contoh. ( freepik)

Setelah menemukan tema, langkah selanjutnya yakni heuristik atau proses pencarian dan pengumpulan smber yang kemungkinan akan digunakan untuk merekontruksi sejarah.

Dengan adanya langkah heuristik, seseorang mampu merekontruksi masa lampau dan menulisnya dalam bentuk historiografi berdasarkan sumber sejarah yang mencakup kenyataan dan jejak.

3. Verifikasi atau Kritik

Pada tahap verifikasi atau kritik ini, seorang sejarawan melakukan penafsiran atas data sejarah di mana ada dua hal yang harus dilakukan, yakni:

  • Kritik eksternal: Melakukan verifikasi terhadap aspek di luar sumber sejarah apakah sumber yang didapat otentik, utuh, atau sudah banyak perubahan.
  • Kritik internal: Kritik kredibilitas sumber dan menguji isi sumber, baik secara tulisan maupun benda.

Baca Juga: Sejarah Natal, Hari Raya Umat Nasrasi yang Jatuh Pada 25 Desember

4. Interpretasi

Interpretasi dalam penelitian sejarah merupakan proses menyusun fakta yang menghasilkan kronologi untuk menjadi kisah sejarah yang telah diuji kredibilitasnya sesuai kaidah sejarah.

5. Historiografi atau Penulisan

Beberapa hal yang harus diperhatikan dalam historiografi atau penulisan penelitian sejarah yaitu:

  • Konsistensi penggunaan tanda baca, penggunaan istilah, dan rujukan sumber.
  • Bahasa dan format tulisan harus sesuai tata bahasa.
  • Istilah dan kata digunakan sesuai konteks permasalahannya.

Contoh Penelitian Sejarah

Dikutip dari FIP UM, contoh dari penelitian sejarah dari langkah per langkah yakni sebagai berikut.

  1. Menentukan tema atau topik: Kerajaan Majapahit
  2. Heuristik: Mengumpulkan sumber seperti Kitab Pararaton, Kitab Sundayana dan mencari bukti berupa candi, pemandian, gapura, atau perkakas.
  3. Verifikasi: Melakukan pemeriksaan pada sumber sejarah Kerajaan Majapahitt dengan kritik eksternal dan kritik internal.
  4. Interpretasi: Menyusuh fakta sejarah Kerajaan Majapahit yang dibuktikan kebenarannya menjadi kisah sejarah.
  5. Historiografi: Penulisan laporan hasil penelitian sejarah agar tercipta karya sejarah berkaitan Kerajaan Majapahit.

Baca Juga: 11 Contoh Teks Cerita Sejarah Fiksi dan Non Fiksi beserta Penjelasan

Nah, itulah tadi penelitian sejarah mulai dari pengertian, langkah-langkah, dan contoh. Semoga bermanfaat!

Baca berita update lainnya dari Sonora.id di Google News

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
92.0 fm
98.0 fm
102.6 fm
93.3 fm
97.4 fm
98.9 fm
101.1 fm
96.7 fm
98.9 fm
98.8 fm
97.5 fm
91.3 fm
94.4 fm
102.1 fm
98.8 fm
95.9 fm
97.8 fm
101.1 fm
101.1 Mhz Fm
101.2 fm
101.8 fm