Langkah pertama untuk membuat infografis yang menarik adalah menentukan topik atau tujuan awal konten sesuai dengan kebutuhan produk bisnis anda.
Sebelum anda membuat desain atau layout, anda harus mempersiapkan dengan matang konsep awal dalam pembuatan ide terlebih dahulu.
Pastikan untuk melakukan riset mengenai target user yang akan anda tuju. Kemudian, anda juga harus memperkirakan, apakah infografis yang akan dibuat memiliki tingkat relevansi yang tinggi di masa sekarang atau tidak.
Hal tersebut dapat menentukan dari trafik yang akan anda dapatkan nantinya.
Menentukan Audiens (Target User)
Sama seperti membuat konten video atau blog, dalam infografis Anda juga perlu mengetahui kriteria audiens yang akan dijadikan fokus target.
Pada kondisi ini, bisa mengaplikasikan beberapa elemen dalam menentukan audiens potensial, diantaranya adalah:
Elemen di atas bisa dijadikan acuan dalam menyusun konsep infografis.
Contoh mudahnya adalah target audiens adalah anak muda, maka bisa menghadirkan desain ringan, elegan, namun atraktif.
Seperti menggunakan perpaduan warna bold dan grafis eye catching.