Sonora.ID - Kebanyakan orang lebih memilih pergi ke salon ketika ingin meluruskan rambut.
Pasalnya, rambut yang lurus cepat terwujud ketika datang ke salon, tanpa harus menunggu waktu yang cukup lama.
Dengan berbagai alat canggih dan bahan kimia yang dimiliki di salon, tidak heran jika salon menjadi pilihan banyak orang untuk meluruskan rambut, meskipun harus merogoh kocek yang cukup dalam.
Tapi tahukah Anda, ternyata ada cara yang cukup ampuh dan murah supaya rambut lurus sesuai keinginan bisa terwujud.
Dilansir dari berbagai sumber, berikut informasinya:
1. Telur dan zaitun
Cara meluruskan rambut secara alami yang pertama yakni menggunakan bahan telur dan zaitun. Keduanya memiki manfaat melembabkan rambut.
Protein dalam telur juga membantu melembutkan dan menutrisi rambut. Adapun caranya yakni membuat campuran putih telur (1 butir) dengan 2 sendok minyak zaitun.
Oleskan pada rambut yang masih lembab setelah keramas. Lalu diamkan selama 1 jam sambil menggunakan penutup kepala. Setelah itu cuci bersih rambu dengan air dingin.
Baca Juga: 8 Manfaat Baby Oil untuk Rambut! Atasi Ketombe dan Menghaluskan Rambut
2. Santan dan zaitun
Campuran santan dan zaitun yang dioleskan ke rambut menjadi cara meluruskan rambut secara alami. Caranya, kamu bisa mencampurkan santan dan zaitun dalam mangkuk kemudian dioleskan ke seluruh bagian rambut secara merata. Untuk meratakannya, kamu bisa sambil menyisirnya dengan sisir besar.
Diamkan ramuan santan dan zaitun meresap dengan menutup kepala dengan shower cap atau penutup kepala. Minimal 30 menit, kamu bisa membilas rambut. Kamu bisa mengulangi cara ini dua hingga tiga kali seminggu agar mendapatkan hasil maksimal.
3. Lidah Buaya
Bahan alami yang bisa dipakai untuk meluruskan yakni lidah buaya. Tanaman dengan nama latin aloe vera ini memiliki sifat melembabkan. Kandungan vitamin A, C, dan E pada aloe vera bisa membantu pergantian sel pada rambut. Ditambah lagi vitamin B12 dan asam folat yang bisa memperkuat helai rambut.
Gel lidah buaya bisa dengan mudah meresap ke helaian rambut membuat teksturnya semakin kuat. Ini bisa membuat rambut bisa lebih mudah diatur termasuk untuk meluruskannya.
Untuk menggunakannya, buat gel dari lidah buaya lalu campurkan dengan minyak zaitun. Kemudian oleskan sambil dipijat ke rambut. Biarkan meresap selama 1 jam, lalu keramas dengan menggunakan sampo dan kondisioner.
Baca Juga: 7 Manfaat Ginseng untuk Rambut, Bye Bye Rambut Rontok!
4. Gunakan Buah Alpukat
Menggunakan masker alami yang terbuat dari campuran daging alpukat dan minyak kelapa, bisa membantu merawat rambut agar lurus dan mudah diatur. Karena alpukat memiliki kandungan vitamin A dan vitamin E, yang berfungsi untuk menjaga kelembapan rambut, melembutkan dan menutrisi rambut yang kering.
Aplikasikan masker alpukat ini selama 30 menit setelah keramas, lalu tutup rambut dengan handuk hangat dan diamkan selama 30 menit. Setelah itu bilas dengan air dingin sampai bersih.
5. Gunakan Handuk dengan Daya Serap Tinggi
Untuk menjaga rambut tetap sehat dan lurus, keringkan rambut menggunakan handuk yang memiliki daya serap tinggi, seperti handuk yang memiliki serap mikro.
Selain bisa mengeringkan rambut dengan cepat, handuk ini bisa mencegah rambut kusut dan bercabang. Kamu bisa menggunakan vitamin rambut setelahnya.
Baca Juga: Jelang Imlek 2023, Umat Khonghucu di Solo Jalani Ritual Potong Rambut