Sonora.ID - Beginilah ciri-ciri WhatsApp disadap seseorang, jangan sampai kamu lengah ya!
WhastApp merupakan salah satu aplikasi bertukar pesan yang sangat populer sampai sekarang.
Apalikasi ini sangat mudah digunakan, sehingga tak jarang orang betah dengan aplikasi berwarna hijau ini.
Meski banyak digunakan, pengguna terkadang masih saja kebobolan soal sistem keamanannya.
Pembajakan WhatsApp tentu sangat menghambat aktivitas pengguna dan kerahasiaan.
Berikut ini beberapa tanda-tanda kalau WhatsApp kamu sedang disadap oleh seseorang.
Baca Juga: Contoh Kata Sandi 8 Karakter dan Tips Membuatnya, Hacker Minggir!
1. Pesan terbaca tanpa disadari
Pengguna WhatsApp bisa melihat ada pesan berstatus terbaca atau tanda centang biru dua sebelum membacanya, padahal kamu tak membaca pesan dari seseorang.
Pembajakan ini terjadi karena orang tak bertanggung jawab memanfaatkan WhatsApp Web.
2. Kode OTP
Jika sewaktu-waktu kamu menerima SMS berisi kode OTP, kamu mesti berhati-hati.
Ini bisa jadi tanda kalau ada seseorang yang membajak akun WhatsApp-mu.
Kode ini penting untuk memverifikasi pengguna, maka kamu harus berhati-hati jika ada orang yang meminta kode verifikasi.
Meski begitu, ada juga pembajak dengan teknologi canggih yang bisa menyadap lewat SMS.
Pengguna disarankan memasang two-factor authentication (2FA) sebagai langkah pencegahan.
3. Ada aplikasi Asing
Jika ada aplikasi asing yang tiba-tiba muncul di ponsel maka bisa jadi ini sebagai aplikasi untuk membajak akun WhatsApp, email atau berbagai hal penting lainnya.
Aplikasi penting ini bisa berupa keyblogger, yang bekerja untuk menyadap seluruh ketikan dengan membaca gerakan layar di ponsel, termasuk saat menekan tuts keyboard.
Pembajak bisa menyembunyikan Keyblogger dengan tampilan software lain sehingga tak terlihat mencurigakan, kalkulator misalnya.
Kamu bisa lakukan scanning dengan aplikasi antivirus terpercaya untuk mengeceknya.
Baca Juga: 5 Situs Forum Hacker Jual Data, Segera Cek Apakah Ada Datamu di Sini?
4. Akun WhatsApp Deactive
Jika muncul notifikasi “Your phone number is no longer registered with WhatsApp on this phone”, itu berarti pembajak telah mengirimkan email pada WhatsApp dengan mengaku akunnya telah diretas.
Maka dari itu, akun WhastApp akan menjalani proses deactive dan pengguna tak bisa mengaksesnya.
Pengguna akan benar-benar tak memiliki akses dari akun WhatsApp lagi, bila mendapat notifikasi berbunyi “try again after -1 seconds”
5. Notifikasi jebol
Pembajak punya cara canggih unuk terus memaksa mengirimkan kode OTP terus menerus sampai 12 jam.
Ini merupakan cara pembajak untuk membuat WhatsApp membatasi pengiriman kode OTP tersebut.
Namun pengguna masih tetap bisa menggunakan WhatsApp secara normal.
Ini akan berkembang menjadi masalah, bila pengguna yang merasa terganggu memilih opsi deactive akun dan menginstall ulang WhatsAPP.
Cara ini akan membuat pembajak bebas melakukan pelacakan di akun WhatsApp kamu.
Itulah deretan ciri-ciri WhatsApp disadap seseorang.
Baca berita update lainnya dari Sonora.ID di Google News