Arti Adigang Adigung Adiguna dalam Budaya Jawa
Arti Adigang Adigung Adiguna dulu dijadikan nasihat untuk para pemimpin atau orang-orang yang mempunyai kekuasaan.
Arti Adigang Adigung Adiguna juga merupakan tuturan verbal yang merupakan cermin dari keinginan agar memiliki sifat rendah hati. Selain itu, menggambarkan rasa tidak ingin menyakiti hati orang lain dalam berbicara maupun bertindak.
Aja adigang, adigung, adiguna mengandung nasihat yang berisi agar orang tidak sombong.
Baca Juga: Arti Pick Me Girl yang Viral di TikTok, Awas Jangan Sembarang Ketik
Diharapkan dengan ungkapan tersebut orang yang mendengarkan dapat bertumbuh dan berkembang dengan sikap rendah hati terhadap orang lain.
Kesombongan seseorang diibaratkan seperti sifat gajah yang mengandalkan kekuatannya (adigung), sifat ular yang mengandalkan bisanya (adigang), dan sifat kijang yang mengandalkan kemampuan melompatnya (adiguna).
Selain itu kata Adigang Adigung Adiguna juga memiliki arti semakin tua usia seseorang, semakin tinggi ilmunya, semakin besar kekuasaannya, seharusnya semakin rendah hati.
Hal tersebut juga merupakan suatu sikap yang perlu dilandasi keyakinan bahwa seseorang masih memiliki banyak kekurangan.
Baca berita update lainnya dari Sonora.id di Google News.