Sonora.ID - Beriku ulasan selengkapnya mengenai "Resep Rabokki Fishroll Ala Korea dengan Cita Rasa Melokal yang Nikmat".
Rabokki merupakan salah satu makanan yang cukup populer pada saat ini.
Kudapan ini berasal dari kawasan Korea Selatan.
Makanan dengan cita rasa pedas gurih asam ini cukup memiliki banyak peminat.
Selain nikmat dan menggugah selera Rabboki juga cukup mudah untuk dibuat.
Penasaran akan cara pembuatannya? Berikut beberapa langkah, dan bahan yang harus dimiliki untuk membuat Rabboki:
Baca Juga: Resep Chicongfan, Kudapan khas Tiongkok yang Gurih dan Nikmat
Bahan:
1 bungkus ramen instan
5 buah fish roll, potong2
secukupnya kue beras
1 butir telur dikocok lepas
100 ml air
Cara membuat:
Siapkan bahan. Panaskan 100 ml air dan 1sdm minyak goreng. Setelah mendidih masukkan bumbu ramen instan.
Kemudian masukkan fish cake, kue beras lalu mie. Bila air kurang, tambah sedikit lagi. Tutup pan dan tunggu sampai mie matang. Ditambah daun bawang.
Jika mie sudah mulai matang, masukkan telur, aduk sebentar. Dan kemudian angkat, siap disajikan.
Baca Juga: Resep Membuat Wonton Suop yang Hangat Cocok Disantap Dikala Hujan