Sonora.ID – Ketika menggunakan aplikasi atau media sosial, tidak jarang orang melupakan password atau pin untuk login, termasuk saat menggunakan Kredivo.
Bagaimana cara mengatasi lupa pin Kredivo? Simak cara selengkapnya di dalam artikel berikut ini.
Kredivo adalah aplikasi layanan kredit online yang sudah terdaftar di Otoritas Jasa Keuangan (OJK) Ri.
Bagi pengguna yang ingin mengajukan kredit hanya perlu menggunakan KTP dan syarat minimal pendapatan.
Baca Juga: Cara Mengatasi Lupa Pin Shopeepay dengan Mudah, Ini Langkahnya
Saat melakukan registrasi, pengguna akan diminta membuat PIN sebagai sistem keamanan, dengan PIN, akun pengguna jadi tidak dapat sembarang diakses.
PIN ini juga menjadi syarat verifikasi saat kamu ingin mengajukan kredit, jadi sangat penting untuk mengingat PIN atau password Kredivo.
Jika kamu lupa pin, maka kamu tidak bisa mengakses layanan.
Lantas, bagaimana cara mengatasi lupa pin Kredivo simak cara-caranya berikut ini.
Cara mengatasi lupa PIN Kredivo
Sebelum melakukan reset pin aplikasi Kredivo, pastikan nomor teleponmu terdaftar dalam keadaan aktif dan masih dapat diakses.
Hal ini karena pihak Kredivo akan memberikan tautan verifikasi penggantian PIN melalui layanan pesan (SMS). Pastikan pula kamu memiliki jaringan internet yang baik.
Selain itu, kamu juga harus menyiapkan Nomor Induk Kependudukan (NIK) yang terdaftar pada aplikasi. Jika seluruhnya sudah terpenuhi, maka cara ganti pin Kredivo yang lupa ini bisa kamu coba.
Lakukan proses login ulang menggunakan kombinasi 6 angka yang baru saja kamu buat.
Apabila masih terdapat gangguan dan tidak bisa masuk ke dalam aplikasi, hubungi costumer service Kredivo ke nomor telepon 08071573348 atau email ke support@kredivo.com.
Baca Juga: 3 Cara Memulihkan Akun Google yang Lupa Password dengan Mudah
Agar tidak lagi kesulitan mengakses layanan akibat lupa PIN Kredivo, gunakan kombinasi digit angka yang mudah diingat.
Atau kamu dapat menjadikan angka spesial yang mewakili momen tertentu sebagai PIN.
Hindari menggunakan tanggal lahir karena PIN tersebut akan mudah ditebak oleh orang lain.
Kamu juga bisa menggunakan cara tradisional dengan mencatat PIN namun pastikan hanya kamu yang mengetahuinya.
Itu dia informasi seputar cara mengatasi lupa PIN Kredivo yang bisa kamu lakukan dengan mudah. Semoga membantu!
Baca berita update lainnya dari Sonora.id di Google News.