Masalah yang Dihadapi:
Bisnis A mengalami pertumbuhan yang stagnan sepanjang Q1 2022. Hal ini dapat dilihat dari jumlah penjualan yang hanya mencapai Rp.X per bulan. Selain itu, ada beberapa ceruk pasar potensial yang belum dijangkau.
Solusi yang Ditawarkan:
Bisnis A bisa melakukan proyek ekspansi pasar. Caranya dengan memperluas saluran pemasaran dan juga menjalankan kampanye marketing untuk target pasar yang baru.
Manfaat bagi Bisnis:
Dengan melakukan proyek ekspansi pasar, diperkirakan Bisnis A bisa menaikkan tingkat penjualan sebesar 20%. Hal ini didukung dengan hasil riset yang menunjukkan bahwa pasar akan bereaksi positif jika Bisnis A melakukan ekspansi ke wilayahnya.
Kesimpulan:
Untuk mengatasi masalah pertumbuhan yang stagnan, Bisnis A bisa mencoba untuk menjalankan proyek ekspansi pasar di kuarter selanjutnya. Hal ini diperlukan agar Bisnis A bisa memanfaatkan celah di ceruk pasar sekaligus menambah sumber penghasilan ke depannya.
Baca Juga: Cara Menggunakan VPN KlikBCA Bisnis dengan Mudah dan Tips Amannya
Contoh 2