Cara Mengatasi WhatsApp Tidak Ada Notifikasi (
unsplash)
Buka aplikasi WhatsApp
Kalian klik ikon titik tiga pada pojok kanan atas
Lalu pilih pengaturan
Pilih notifikasi
Kalian geser saja ikon tampilan pesan prioritas
Cara Mengatasi WhatsApp Tidak Ada Notifikasi Melalui Mengecek Koneksi Internet
Jika ada sebuah gangguan koneksi internet atau sinyal internet kalian tidak stabil maka akan mengganggu aplikasi satu ini menerima sebuah notifikasi, berikut caranya:
Masuk ke menu pengaturan
Pilih saja koneksi menggunakan Data Seluler atau Wifi
Kalian coba mengirim sebuah pesan
Jika sudah terkirim maka koneksinya sudah bisa dipastikan stabil
Cara Mengatasi WhatsApp Tidak Ada Notifikasi Melalui Update WhatsApp
Nah cara lainnya yang bisa kalian lakukan untuk mengatasi WhatsApp tidak ada notifikasi yaitu memperbarui aplikasinya, simak caranya di bawah:
Buka saja aplikasi play store yang ada pada ponsel kalian
Kemudian kalian cari aplikasi WhatsApp
Langsung saja tekan tombol Update
Jika sudah kalian tinggal tunggu saja sampai proses install selesai
Cara Mengatasi WhatsApp Tidak Ada Notifikasi Melalui Mengatur Penggunaan Dara
Dari semua aplikasi yang sudah terpasang pada ponsel kalian maka akan memerlukan sebuah izin agar bisa tampil menggunakan internet pada menu latar belakang
Untuk penggunaan data internet pada latar belakang ini akan berguna kalau para pengguna bisa menerima update di suatu aplikasinya dengan langsung dan termasuk juga notifikasi masuk
Nah guys, kalian bisa buka menu pengaturan yang ada pada ponsel dan buka menu aplikasi, klik ikon WhatsApp
Pastikan terlebih dahulu toggle dalam sub menu penggunaan data sudah kalian aktifkan di aplikasi WhatsApp ya.