Resep Kakiage Bakwan Ala Jepang yang Nikmat dan Menggugah Selera

7 Februari 2023 08:11 WIB
Illustrasi resep Bakwan Jepang
Illustrasi resep Bakwan Jepang ( Youtube Devina Hermawan)

Sonora.ID - Berikut ulasan selengkapnya mengenai "Resep Kakiage Bakwan Ala Jepang yang Nikmat dan Menggugah Selera".

Kakiage merupakan salah satu camilan ala Jepang yang cukup popular di Indonesia. Kudapan ini mirip dengan bakwan yang mana dikombinasi dengan sayur dan tepung.

Kakiage Tempura memiliki rasa yang cukup renyah dibandingkan bakwan asli Indonesia yang cenderung lembut.

Adapun rahasia agar tetap renyah, adonan tepung tak boleh terlalu lama diaduk dan digoreng dengan minyak banyak.

Baca Juga: 3 Menu Sahur Kilat dan Andalan Ibu, Cepat Simpel dan Nikmat

Bahan

1 buah wortel

1 buah bawang bombai

50 gr horenso

14 pcs Sosis Kanzler Beef Cocktail

Bahan tepung kering

70 gr tepung terigu protein sedang

¼ sdt garam

¼ sdt merica

Bahan tepung basah

120 gr tepung terigu protein sedang

15 gr maizena

1 butir kuning telur

300 ml air es

Bahan cocolan tempura (tentsuyu)

4 sdm kecap asin

2 sdm mirin

2 sdm gula pasir

5 gr konbu

3 sdm bonito

300 ml air

Lainnya

Minyak untuk menggoreng

Cara pembuatan:

- Panaskan wajan, masukkan mirin, masak sesaat lalu masukkan kecap asin, gula pasir, air, dan konbu, masak hingga mendidih.

- Masukkan bonito flakes, matikan api, sisihkan.

- Potong wortel bentuk korek api, iris bawang bombai dan potong horenso, pindahkan ke dalam mangkuk.

- Potong Kanzler Beef Cocktail, pindahkan ke dalam mangkuk kemudian masukkan tepung terigu, garam, dan merica, aduk rata.

- Di dalam wadah terpisah, campurkan air es, kuning telur, tepung terigu, dan maizena, aduk rata

- Siapkan wadah, ambil sedikit sayuran lalu tuang sedikit tepung basah, aduk rata

- Masukkan ke dalam minyak yang telah panas, tekan-tekan hingga menyatu, goreng hingga kering, tiriskan. Bakwan jepang siap disajikan.

Baca Juga: Resep Membuat Tekwan Udang yang Gurih Ala Kota Palembang

Baca artikel update lainnya dari Sonora.ID di Google News.

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
92.0 fm
98.0 fm
102.6 fm
93.3 fm
97.4 fm
98.9 fm
101.1 fm
96.7 fm
98.9 fm
98.8 fm
97.5 fm
91.3 fm
94.4 fm
102.1 fm
98.8 fm
95.9 fm
97.8 fm
101.1 fm
101.1 Mhz Fm
101.2 fm
101.8 fm