Urai Kemacetan, Dishub DKI Kerjasama dengan Google dan Akan Tutup 27 U-turn di Jakarta

13 Februari 2023 16:00 WIB
Kadishub DKI Jakarta, Syafrin Liputo usai pertemuan bersama Bike to Work dan Pj. Gubernur Heru Budi Hartono membahas jalur sepeda di Balai Kota, Jumat (18/11/2022)
Kadishub DKI Jakarta, Syafrin Liputo usai pertemuan bersama Bike to Work dan Pj. Gubernur Heru Budi Hartono membahas jalur sepeda di Balai Kota, Jumat (18/11/2022) ( Lia Muspiroh)

Sonora.ID - Kepala Dinas Perhubungan DKI Jakarta, Syafrin Liputo mengakui kemacetan di Jakarta saat ini terjadi peningkatan. Ia mencontohkan salah satunya di Jl. RE Martadinata yang tadinya empat lajur dua arah, menjadi dua lajur satu arah karena ada pembangunan.

"Jika kita melihat grafiknya ada peningkatan, di beberapa titip ada peningkatan" Ucap Syafrin di Balaikota DKI Jakarta, Senin (13/02/2023)

Upaya mengurainya, Syafrin mengatakan tahun ini pihaknya akan menutup U-turn atau putaran arah di 27 lokasi di Jakarta, Syafrin menyebut 27 lokasi itu tersebar di 5 wilayah kota.

Jakarta Pusat:

1. Jl. Garuda (Wuling Motor)
2. Jl. Palmerah Utara (Apotik Bunda Slipi)
3. Jl. Sukarjo Wiryopranoto (BNI Sawah Besar)
4. Jl. Pejompongan (Menata BNI)

Jakarta Barat:

1. Jl. Daan Mogot (Casa Jardin)
2. Jl. Daan Mogot (Victoria Residence)
3. Jl. Palmerah Utara (Regina Pacis)
4. Jl. Palmerah Utara (Playfield Court)
5. Jl. Kembangan Raya (Neo Hotel)
6. Jl. Kembangan Raya (Sebelum TL)
7. Jl. Outer Ring Road (Pos Polisi)
8. Jl. KH. Moh Mansyur (TL. Jembatan Lima Roxy)

Jakarta Utara:

1. Jl. Danau Sunter Utara (Indomaret Danau Sunter Utara 33)
2. Jl. Mitra Bahari Apartemen Mitra Bahari
3. Jl. Yos Sudarso (On Ramp Masuk Tol Sunter)

Jakarta Timur:

1. Jl. Raya Bekasi (Halte Ujung Menteng)
2. Jl. I Gusti Ngurah Rai (Halte Cipinang)
3. Jl. D.I. Panjaitan (Kecamatan Jatinegara)
4. Jl. D.I. Panjaitan (Pos Pemadam)
5. Simpang Jalan Kapin Raya
6. Jl. Raya Kayu Putih Raya (Simpang Pulo Nangka Timur)

Jakarta Selatan:

1. Jl. Raya Pasar Minggu (perumahan sat brimobda)
2. Jl. Pakubuwono Vl (Jl. Martimbang ll)
3. Jl. Raya Pasar Minggu (Halte H. Samali)
4. Jl. RC Veteran Raya (Pom Bensin Pertamina)
5. Jl. Raya Ciledug (Bank Mega & BSI)
6. Jl. Pangeran Antasari (Simpang H. Naim ll & lll)

Tak hanya itu, Dishub DKI bekerjasama dengan google, MoU nya sudah dilakukan di akhir tahun lalu. Syafrin menyebut saat ini google sedang menganalisis data, nantinya Dishub akan mendapatkan hasil untuk optimasi traffic light dan akan mendapatkan digital dashboard untuk terus update traffic light di jalur yang telah ditentukan.

Baca berita update lainnya dari Sonora.id di Google News

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
92.0 fm
98.0 fm
102.6 fm
93.3 fm
97.4 fm
98.9 fm
101.1 fm
96.7 fm
98.9 fm
98.8 fm
97.5 fm
91.3 fm
94.4 fm
102.1 fm
98.8 fm
95.9 fm
97.8 fm
101.1 fm
101.1 Mhz Fm
101.2 fm
101.8 fm