Sonora.ID - Cara menghilangkan bau kaki wajib diketahui setiap orang karena ini merupakan sesuatu yang umum dialami.
Menurut data yang disampaikan oleh Institute for Preventive Foot Health (IPFH), diperkirakan 16 persen orang berusia di atas 21 tahun di Amerika Serikat melaporkan masalah bau kaki.
Dalam istilah medis, bau kaki disebut juga dengan bromodiosis, demikian dikutip dari laman Medical News Today.
Baca Juga: 5 Cara Menghilangkan Bau Sepatu Tanpa Dicuci, Bye Bau Kaki
Penyebab Bau Kaki
Umumnya, penyebab bau kaki atau bromodiosis ini yakni kelembapan dan bakteri yang hidup secara alami di kaki manusia.
Saat terperangkap, kaki memproduksi banyak keringat. Wajar saja, menurut Healthline, kaki memiliki lebih banyak kelenjar keringat daripada bagian tubuh lainnya.
Kelenjar di kaki mengeluarkan keringat sepanjang hari untuk membantu mendinginkan tubuh dan menjaga kelembapan kulit.
Nah, bakteri alami membantu memecah keringat di kaki dari limbah dan penguraian minyak serta sel kulit mati, sehingga bau tak sedap dapat muncul dan terjadi.
Cara Menghilangkan Bau Kaki
Adapun cara yang dapat dilakukan menghilangkan bau kaki yang dapat dilakukan yakni sebagai berikut.
1. Rendam kaki
Dilansir dari Cleveland Clinic, untuk menghilangkan bau kaki, rendam kaki dalam campuran cuka dan air atau garam Epsom dan air.
Untuk rendaman garam, larutkan setengah cangkir garam Epsom ke dalam bak atau mangkuk besar berisi air hangat dan rendam selama sekitar 10 hingga 20 menit.
Untuk rendaman cuka, campurkan dua bagian air dengan satu bagian cuka dalam bak atau mangkuk besar berisi air hangat dan rendam selama 15 hingga 20 menit seminggu sekali.
Namun, jangan gunakan rendaman cuka jika kaki memiliki luka terbuka, goresan atau luka atau jika rendaman mengiritasi kulit.
Baca Juga: 5 Cara Alami Menghilangkan Kutu Anjing, Hemat dan Anti Ribet!
2. Jaga agar kaki tetap kering
Pastikan untuk mengeringkan kaki dengan baik setelah setiap kegiatan baik itu mandi, berendam, atau berenang.
Bau tak sedap berasal dari kelembapan, jadi penting untuk menjaga kaki, sepatu, dan kaus kaki sekering mungkin.
Jika kaki berkeringat, jangan lupa untuk membawa kaus kaki ekstra ke dalam tas dan ganti kaus kaki saat makan siang atau setelah berolahraga.
3. Disinfeksi sepatu
Semprotan disinfektan serba guna seperti yang digunakan di dapur dapat mengatasi bau tidak sedap yang berasal dari sepatu.
Carilah semprotan dapur yang mengandung etanol dan bahan pembersih lainnya yang dapat membunuh bakteri dan biarkan mengering selama 24 jam.
4. Gunakan bedak
Jika kaki berkeringat, cobalah menggunakan antiperspiran kaki yang dijual bebas di pasaran.
Anda juga dapat menggunakan cara pengobatan rumahan dengan taburkan sedikit tepung jagung ke dalam sepatu agar kaki tetap kering.
Baca Juga: Alami Bau Kaki? Coba Cara Ini untuk Menghilangkan Bakteri Penyebab Bau Kaki!
5. Praktikkan kebersihan yang baik
Selain mencuci kaki dan memastikan kaki kering menyeluruh setelahnya, kuku kaki juga harus tetap bersih dan rapi.
Pastikan untuk mengikir kulit mati di kaki guna membantu mengurangi tempat bakteri.
6. Jaga alas kaki
Hindari menggunakan sepatu yang sama dua hari berturut-turut agar udaranya keluar. Jika tidak memungkinkan, coba terapkan cara keempat.
Itulah tadi cara menghilangkan bau kaki atau brodomosis. Semoga bermanfaat!
Baca berita update lainnya dari Sonora.ID di Google News.