40++ Pantun Nasehat Belajar dan Maknanya yang Penuh Motivasi

17 Februari 2023 11:25 WIB
Pantun nasehat belajar.
Pantun nasehat belajar. ( )

Sonora.ID - Pantun adalah bentuk puisi lama yang tiap bait (kuplet) biasanya terdiri atas empat baris yang bersajak (a-b-a-b) atau (a-a-a-a)

Pantun sudah dikenal luas dalam berbagai bahasa di nusantara dan terdapat beragam jenis pantun, salah satunya pantun nasehat belajar.

Pantun nasehat belajar berisi ungkapan yang bisa menjadi pendorong meraih mimpi dan cita-cita. Sebagai anak sekolah, tugas utamanya ialah belajar.

Berikut Sonora.ID rangkum 40 pantun nasehat belajar yang memberi motivasi untuk lebih rajin mencari ilmu.

Baca Juga: 50 Pantun Cinta untuk Nembak Pacar Paling Romantis dan So Sweet

Buah rambutan rasanya enak
Berada dalam nampan lebar
Ada pantun buat anak
Supaya rajin belajar

Sebuah panah mengejar kancil
Ternyata kancil diam saja
Belajarlah dari kecil
Supaya pandai saat dewasa

Beli serai sama lengkuas
Buat ditanam di tanah dalam
Ilmu amatlah sangat luas
Mulai dari lautan paling dalam

Bendera putih telah berkibar
Kertas putih tolong dilipatkan
Walau seumur hidup terus belajar
Semua ilmu tak akan didapatkan

Diatas batu terdapat lendir
Menutupi batu hingga merata
Janglah jadi orang pander
Jadilah sang cendekia

Pohon beringin daunnya rimbun
Burung dara berjodoh-jodohan
Tak Ada guna hidup bertahun
Jika hanya dalam kebodohan

Anak musang dibawa santri
Temannya lihat malah terbatuk
Anak pandai selalu mengerti
Perihal baik atau buruk
 
Tiang dalam rumah sangat tinggi
Lebih tinggi dari bunga melati
Dengan ikhlas ilmu dicari
Maka pahala akan menanti

Musang di dalam rumah tak dikurung
Lapar terasa ingin makan
Waktu ilmu setinggi gunung
Tak berguna jika tak diamalkan

Pantun Nasehat Belajar hingga Usia Senja

Bekas luka akibat tersayat.
Dipakai mengiris erat-erat.
Belajar itu sepanjang hayat.
Untuk bekal di akhirat.

Pantun berjajar dalam untaian.
Dibuat untuk menghias pahat.
diberi pelajaran dari buaian.
Sampai ke liang lahat.

Baca Juga: 40 Pantun Nyindir Orang Secara Halus, Tapi Sangat Menusuk Hati

Pagi-pagi pergi berlari.
Lari hingga keesokan hari.
Ilmu agama wajib dipelajari.
Untuk bekal hidup ini.


Ayah bersiul sambil bernyanyi.
Di depan teras di pagi hari.
Jauh kaki melangkah sunyi.
Mencari ilmu tiada henti.

Burung bangau, bulunya lebat
Memiliki badan yang juga kuat
Semoga engkau terus sehat
Mendapat ilmu yang bermanfaat 

Dari batang hingga ke akar.
Buah kelapa jadi rebutan.
Jika tak tahan untuk belajar.
Bersiaplah menanggung kebodohan

Letak Belitung di pulau Bangka
Terletak di ujung Seminyak
Si cendekia itu langka
Namun yang mengaku-ngaku banyak

Batu kali amatlah berat
Mesti begitu tetap diangkat
Semangat belajar sepanjang hayat
Bekal untuk diakhirat

Amat derajat seorang insan
Di beri manfaat yang terhampar
Supaya belajar tidak gampang bosan
Ingat kalau mau jadi pintar

Air sungai mengalir dari hilir ke hulu
Sampan berangkat hingga tepian
Belajarlah lebih dulu
Sukses hidup kemudian

Pantun Nasehat Belajar yang Sungguh-sungguh

Hujan turun, bunga tumbuh
Turunnya dari langit abu-abu
Belajarlah mulai subuh
Supaya berakal dan berilmu

Kemana-mana mencari jodoh
Dapat jua yang berupa
Malangnya jadi si bodoh
Apa pun ia tak bisa

Jangan pernah untuk usil
Jika tak ingin musuhnya
Masih mau jadi orang berhasil?
Pastikan belajar adalah kuncinya

Jalan-jalan ketemu belalang
Di letakkan di atas gala
Bacalah diulang-ulang
Hingga berguna di masa mendatang 

Jika hujan, rumput akan basah
Hujan turun dihari minggu
Di dunia ini tidak ada yang susah
Jika terus dipelajari dan digugu

Bersiul-siul burung kenari
Bernyanyi-nyanyi sepanjang hari
Ilmu harus dituntut juga dicari
Dengan belajar bersungguh hati

Demikian adalah kumpulan pantun nasehat belajar yang bisa memberikan motivasi agar semangat mengemban pendidikan.

PenulisKumairoh
EditorKumairoh
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
92.0 fm
98.0 fm
102.6 fm
93.3 fm
97.4 fm
98.9 fm
101.1 fm
96.7 fm
98.9 fm
98.8 fm
97.5 fm
91.3 fm
94.4 fm
102.1 fm
98.8 fm
95.9 fm
97.8 fm
101.1 fm
101.1 Mhz Fm
101.2 fm
101.8 fm