Apa Itu Isra Miraj? Ini Pengertian dan Tujuan dari Perjalanan Nabi Muhammad SAW

17 Februari 2023 16:20 WIB
Ilustrasi apa itu Isra Miraj
Ilustrasi apa itu Isra Miraj ( )

Sonora.ID - Mari simak ulasan terkait apa itu Isra Miraj yang sudah lengkap dengan pengertian dan tujuan dari perjalanan Nabi Muhammad S.A.W.

Seperti yang sudah diketahui bahwa umat Muslim sebentar lagi akan merayakan Isra Miraj yang jatuh pada tanggal 18 Februari 2023.

Momen penting dalam sejarah Islam ini wajib diketahui dengan baik oleh umat Muslim karena menjadi salah satu bukti besar dari kuasa Allah S.W.T.

Untuk itu, Anda harus mengetahui apa itu Isra Miraj melalui pengertian dan tujuan yang dilakukan oleh Nabi Muhammad S.A.W., beratus-ratus tahun lalu.

Langsung saja simak terlebih dahulu pengertian Isra Miraj berikut ini yang diambil dari Bahasa Arab dan memiliki dua makna.

Pengertian Isra Miraj

Baca Juga: 30 Caption Isra Miraj 2023 untuk Medsos Berisi Doa dan Pesan Menyentuh

Isra Miraj adalam Bahasa Arab biasanya ditulis dalam al-Isra' wal-Miraj (الإسراء والمعراج) 
yang terdiri dari dua kata berbeda, yaitu Isra dan Miraj.

Kata 'Isra' diambil dari kata Sara yang memiliki arti 'Perjalanan Malam' dan Mi'raj yang berasal dari Bahasa Arab berartikan 'Kendaraan', 'Alat untuk Naik', atau 'Tangga'.

Sehingga, salah satu Ahli Agama bernamakan Julijanto (2015) menafsirkan Isra sebagai perjalanan Nabi Muhammad S.A.W pada suatu malam dari Masjidil Haram ke Masjidil Aqsa atas perintah Allah S.W.T.

Sementara Mi'raj ditafsirkan sebagai perjalanan Nabi Muhammad S.A.W dari Masjidil Aqsa naik ke langit ke tujuh atau Sidaratul Muntaha dan akhirnya ke Mustawa menggunakan Buroq.

Peristiwa Isra Miraj ini sendiri disebutkan dalam beberapa ayat Al-Quran, yaitu Al-Isra ayat 1 yang berbunyi:

"سُبْحٰنَ الَّذِيْٓ اَسْرٰى بِعَبْدِهٖ لَيْلًا مِّنَ الْمَسْجِدِ الْحَرَامِ اِلَى الْمَسْجِدِ الْاَقْصَا الَّذِيْ بٰرَكْنَا حَوْلَهٗ لِنُرِيَهٗ مِنْ اٰيٰتِنَاۗ اِنَّهٗ هُوَ السَّمِيْعُ الْبَصِيْرُ"

Arti: Mahasuci (Allah), yang telah memperjalankan hamba-Nya (Muhammad) pada malam hari dari Masjidilharam ke Masjidil Aqsa yang telah Kami berkahi sekelilingnya agar Kami perlihatkan kepadanya sebagian tanda-tanda (kebesaran) Kami. Sesungguhnya Dia Maha Mendengar, Maha Melihat.

Tentu saja, terdapat tujuan di balik perjalanan Nabi Muhammad S.A.W saat peristiwa Isra Miraj terjadi.

Tujuan Isra Miraj

Menjadi perjalanan besar yang dilakukan oleh Nabi Muhammad S.A.W., terdapat alasan mengapa Rasulullah mengalami peristiwa ini.

Baca Juga: 55 Ucapan Isra Miraj 2023 yang Lengkap dengan Doa dan Penuh Amalan

Allah S.W.T menunjukkan kebesarannya secara langsung ke Rasulullah yang mengalami suka duka selama berdakwah di tanah Arab.

Tidak hanya itu saja, Allah S.W.T juga mempertemukan Nabi Muhammad S.A.W dengan nabi-nabi lain melalui peristiwa ini untuk mengetahui bahwa para beliau mengalami suka duka selama berdakwah.

Nabi Muhammad S.A.W juga mendapatkan perintah untuk menegakkan shalat dalam sehari seperti yang sudah disebutkan dalam salah satu hadist, yaitu:

"... Tatkala perintah Allah memenuhi Sidratul Muntaha, maka Sidratul Muntaha berubah dan tidak ada seorang pun dari makhluk Allah yang bisa menjelaskan sifat-sifat Sidratul Muntaha karena keindahannya. Maka, Allah Subhanahu wa Ta'ala memberiku wahyu dan mewajibkan kepadaku salat 50 kali dalam sehari semalam..." (HR. Muslim no 162, sahih)

Dengan perintah ini, umat Muslim pun hanya melaksanakan shalat wajib sebanyak lima kali dalam sehari yang sebelumnya memiliki total 50 kali.

Baca berita update lainnya dari Sonora.ID di Google News.

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
92.0 fm
98.0 fm
102.6 fm
93.3 fm
97.4 fm
98.9 fm
101.1 fm
96.7 fm
98.9 fm
98.8 fm
97.5 fm
91.3 fm
94.4 fm
102.1 fm
98.8 fm
95.9 fm
97.8 fm
101.1 fm
101.1 Mhz Fm
101.2 fm
101.8 fm