1. Kedatangan keluarga besar calon mempelai pria
Prosesi lamaran secara resmi dimulai ketika keluarga mempelai pria tiba di rumah mempelai perempuan.
Kemudian, pihak mempelai wanita akan menyambut serta mempersilakan keluarga mempelai pria untuk masuk ke dalam rumah.
Biasanya selain keluarga inti, calon mempelai pria akan didampingi oleh rombongan keluarga yang membawa seserahan untuk melamar sang mempelai perempuan.
2. Pembukaan acara lamaran
Acara pembukaan lamaran ini biasanya akan dipimpin oleh MC. Untuk MC biasanya dipilih dari keluarga calon mempelai perempuan atau siapa saja yang ditunjuk oleh keluarga calon mempelai perempuan.
MC pertama-tama akan menyambut kedatangan rombongan calon mempelai laki-laki dengan mengucapkan selamat datang. Selayaknya MC pada umumnya yang selanjutnya dilakukan setelah menyambut kedatangan rombongan calon mempelai laki-laki adalah membacakan susunan acara.
3. Penyampaian maksud dan tujuan kedatangan rombongan
Penyampaian maksud dan tujuan atas kedatangan rombongan keluarga dari calon mempelai laki-laki ini bisa dikatakan sebagai inti dari acara lamaran.
Salah satu perwakilan dari keluarga calon mempelai laki-laki akan menyampaikan lamarannya kepada pihak calon mempelai perempuan. Setelah itu akan langsung menanyakan kesediaan dari keluarga calon mempelai perempuan untuk menikahkan putra putrinya.