Sonora.ID - Dalam artikel ini kita akan secara khusus belajar mengenai sarana dan prasarana dalam permainan bola voli.
Bola voli merupakan salah satu permainan bola secara tim yang dimainkan oleh 6 orang. Permainan bola ini awalnya bernama mintonette dan diciptakan oleh William G. Morgan pada tahun 1895 di Kota Holyoke, Massachusetts, Amerika Serikat.
Permainan bola voli sendiri baru masuk ke Indonesia saat Perang Dunia II dan baru diperlombakan pada PON II di Jakarta. Selanjutnya, pada tahun 1955 barulah dibentuk Persatuan Bola Voli Seluruh Indonesia (PBVSI).
Mengutip dari buku Pendidikan Jasmani, Olahraga, dan Kesehatan untuk Kelas X dalam memainkan bola voli diperlukan adanya sarana dan prasarana yang mendukung. Berikut ini pun beberapa sarana dan prasarana yang dibutuhkan dalam permainan bola voli.
Baca Juga: Sejarah Berdirinya Induk Organisasi Bola Voli di Indonesia (PBVSI)
Sarana dan Prasarana dalam Permainan Bola Voli
Lapangan berbentuk persegi panjang dengan ukuran:
- Panjang: 18 m
- Lebar: 9 m
- Garis Pembatas: 5 cm
Net berbentuk persegi panjang yang terbuat dari anyaman benang atau sejenisnya dengan ukuran:
- Panjang: 9,5 m
- Lebar: 1 m
- Mata jaring: 10 cm²
- Tinggi net: 2,43 m (putra) dan 2,24 m (putri)
Antene yang terbuat dari fiberglass atau sejenisnya yang bersifat lentur dan dicat warna hitam serta putih (belang) atau warna lain yang kontras dengan panjang 10 cm. Antene memiliki ukuran sebagai berikut.
- Panjang: 1,8 m
- Garis tengah: 1 cm
Tiang jaring harus bulat dan licin. Mampu berdiri kokoh dengan jarak 50 cm dari garis samping yang sejajar dengan garis tengah lapangan.
Bola voli dengan ukuran:
- Keliling: 65-67 cm
- Berat: 250-280 gram
- Tekanan udara: 0,48-0,52 kg/cm²
- Jumlah jalur: 12 dan 18 jalur
Satu tim terdiri dari 6 pemain ditambah dengan 6 pemain cadangan.
Para pemain wajib mengenakan kostum bernomor di bagian dada dan punggung, memakai celana pendek, dan sepatu karet.
Pergeseran pemain dilakukan jika terjadi perpindahan bola ketika bola di pemain lawan bisa digagalkan atau ditahan. Pemain yang berhak melakukan servis dan pemain lainnya bergeser satu posisi searah jarum jam.
Ada 2 orang wasit, yaitu wasit utama dan kedua. Empat orang pengawas garis dan satu orang pencatat skor.
Baca Juga: Cara Melakukan Servis Bawah Bola Voli yang Benar, Materi PJOK SD
Baca berita update lainnya dari Sonora.id di Google News.