41 Pantun Menyindir Teman, Lucu Tapi Bikin Nyesek dan Pedas!

1 Maret 2023 18:00 WIB
Ilustrasi Pantun Menyindir Teman
Ilustrasi Pantun Menyindir Teman ( Freepik.com)

Sonora.ID - Dalam Kamus Besar Bahasa Indonesia, pantun adalah bentuk puisi Indonesia, tiap bait biasanya terdiri dari 4 baris yang bersajak a-b-a-b, tiap larik biasanya terdiri atas empat kata.

Pantun ini juga adalah sebuah karya sastra Indonesia hingga saat ini masih sangat mudah ditemukan, bahkan pantun juga menjadi bagian dalam tradisi Betawi dalam prosesi menuju pernikahan.

Tak hanya itu, pantun pun bisa digunakan untuk melontarkan sindiran kepada teman atau memberikan nasihat.

Berikut ini adalah 41 pantun menyindir teman.

Pantun 1

Ke Kota Malang beli bikini

Mencari selendang di Cimahi

Sungguh malang nasibku ini

Menagih hutang malah dimarahi

Pantun 2

Bapak datang membawa kentang

Kentang dimasak dicampur acar

Sungguh tega tak bayar hutang

Padahal rejekinya sangatlah lancar

Baca Juga: 40 Pantun Pembuka Presentasi yang Menarik, Berkesan, dan Lucu

Pantun 3

Kunang-kunang berlaksa-laksa

Di waktu hujan badannya basah

Pinjam uang setengah memaksa

Bayar hutangnya sangat susah

Pantun 4

Aku punya sebidang taman

Untuk bersantai di waktu petang

Aku punya seorang teman

Kalau datang meminta utang

Pantun 5

Kucing anggora bulunya lebat

Sangat suka memakan donat

Aku kira orang yang hebat

Tapi rupanya hanya penghianat

Pantun 6

Petani menanam bawang

Memandang sawah penuh harapan

Orang sombong pasti terbuang

Tak punya saudara tak punya teman

Pantun 7

Ada bunga, bunga melati

Mekar di taman hanya sendiri

Ada tetangga yang baik hati

Bibir manis suka menyakiti

Pantun 8

Hidup bahagia karena iman

Nafsu maksiat akan terkekang

Bagaimana disebut teman

Dia menusuk dari belakang

Baca Juga: 20 Pantun Minang Lucu Beserta Artinya, Cocok Jadi Referensi

Pantun 9

Air sumur dalam timba

Hendak dibawa ke dalam hutan

Gaya seperti harimau rimba

Rupanya hanya kucing penyakitan

Pantun 10

Obat tabib sangat manjur

Badan sakit tertutup selimut

Kusangka teman yang jujur

Rupanya musuh dalam selimut

Pantun 11

Artis Korea memang tenar

Sering tampil di konser besar

Kalau memang merasa benar

Beri bukti, jangan koar-koar

Pantun 12

Buah mangga di dalam karung

Mangga cengkir apa rasanya

Meski harta setinggi gunung

Tanpa akhlak apa gunanya

Pantun 13

Cahaya senja mulai redup

Angin bertiup hingga subuh

Jangan sombong menjalani hidup

Siapa tahu suatu saat jatuh

Baca Juga: 25+ Pantun Teka-teki Jarjit Beserta Artinya, Kocak dan Menghibur

Pantun 14

Ke pasar, nyari obat gatal

Dasar teman gue nggak modal

Pantun 15

Makan jengkol perut melilit

Doyan miscall pulsa dikit

Pantun 16

Dua tiga bulu tangkis

Kalau kalah jangan menangis

Pantun 17

Buka Facebook, pakai kata sandi

Lo budug memang jarang mandi

Pantun 18

Good morning, selamat pagi

Gigi elo kuning, bau terasi

Pantun 19

Buah apel di air payau

Nggak level layau

Baca Juga: 35 Contoh Pantun Betawi yang Selalu Bikin Ketawa dan Bahagia

Pantun 20

Sudah ashar main petasan

Sudah besar masih ingusan

Pantun 21

Makan kupat dengan bakwan

Makin nikmat minum es kelapa

Tidak heran melihat teman

Datang terlambat tanpa dosa

Pantun 22

Masak ikan airnya mendidih

Sudah matang lalu dimakan

Mata ini dibuat pedih

Punya teman sok kecantikan

Pantun 23

Minum es serut dingin-dingin

Makin enak pakai markisa

Punya teman susah dibilangin

Kalau sudah kejebur baru terasa

Pantun 24

Pergi ke hutan cari belalang

Melewati sungai banyak katak

Kalau datang cuma ngutang

Giliran ditagih lebih galak

Baca Juga: Contoh Pantun Perkenalan yang Membekas dan Menarik Perhatian

Pantun 25

Memang basah tidak kering

Bahtera besar telah berlabuh

Memang susah kurus kering

Kesenggol orang badan pun rubuh

Pantun 26

Memang basah tidak kering

Bahtera besar telah berlabuh

Memang susah kurus kering

Kesenggol orang badan pun rubuh

Pantun 27

Di sawah banyak belalang

Ada satu yang menempel di mata

Rasa malu yang tak akan hilang

Kalau terpeleset di depan wanita

Pantun 28

Kotoran ayam pasti menjijikkan

Tapi tidak setelah membeku

Kurasakan bau yang mengerikan

Keluar dari celana temanku

Baca Juga: 25 Contoh Pantun Tua yang Penuh Makna tentang Pelajaran Hidup

Pantun 29

Leher sakit suaranya serak

Hendaklah harus segera diobati

Jika kamu ingin berak

Jangan lupa di kamar mandi

Pantun 30

Jalan-jalan ke Pariaman

Jangan lupa naik kuda bendi

Bau mulut tak tertahankan

Karena jarang gosok gigi

Pantun 31

Sungguh indah tari Arab

Orang yang pandai serta bijak

Walau jadi teman akrab

Jangan ke neraka diriku kau ajak

Pantun 32

Aku punya sebidang taman

Untuk bersantai di waktu petang

Aku punya seorang teman

Kalau datang meminta utang

Pantun 33

 Punya harta lalu dipendam

Harta dipendam di dalam peti

Untuk apa balas dendam

Malah tambah gelisah hati

Pantun 34

Bagus hati bila tabah

ketika membaca surat biru

Jika dinasihati tak juga berubah

Baiknya ku cari kawan baru

Baca Juga: Mengenal Jenis-jenis Pantun dan Contohnya, Lengkap Cara Menulisnya

Pantun 35

Dahulu elok si gandaria

Indah bagaikan bunga taman

Daripada kehilangan bahagia

Lebih baik kehilangan teman

Pantun 36

Obat tabib sangat manjur

Badan sakit ditutup selimut

Kusangka teman yang jujur

Rupanya musuh dalam selimut

Pantun 37

Pergi berburu ke dalam hutan

Pulangnya membawa sebatang rotan

Berkali-kali sudah dimaafkan

Tapi selalu ulangi kesalahan

Pantun 38

Pisau tajam mengenai kaki

Darah mengalir ke lantai

Lain di mulut lain di hati

Berteman hanya melukai

Pantun 39

Lepaskan ternak dari kandang

Membabat rumput dengan celurit

Sering kali pinjam uang

Giliran dipinjam sangat pelit

Baca Juga: 60 Contoh Pantun Nasehat 4 Baris Berbagai Tema, Berisi Pesan Bijak!

Pantun 40

Sungguh indah bunga di taman

Ada mawar dan bunga kamboja

Katanya teman mengaku teman

Kalau ada maunya saja

Pantun 41

Pulang mancing langsung ke rumah

Di perjalanan turun hujan

Ketika bersama sangat ramah

Bersama orang lain, kita diceritakan

Berita update lainnya dari Sonora.id di Google News.

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
92.0 fm
98.0 fm
102.6 fm
93.3 fm
97.4 fm
98.9 fm
101.1 fm
96.7 fm
98.9 fm
98.8 fm
97.5 fm
91.3 fm
94.4 fm
102.1 fm
98.8 fm
95.9 fm
97.8 fm
101.1 fm
101.1 Mhz Fm
101.2 fm
101.8 fm