Sonora.ID - Berikut ulasan selengkapnya mengenai "Arti Ungkapan Bintang Lapangan dalam Sepak Bola".
Bintang lapangan kerap kali menjadi topik pembahasan terutama didalam dunia olahraga sepakbola.
Umumnya istilah ini disematkan pada seseorang atau sestuatu pada sebuah kondisi yang terjadi di arena olahraga.
Lalu apakah makna dari bintang lapangan pada dunia olahraga? Berikut ulasan selengkapnya.
Arti ungkapan bintang lapangan merupakan sebuah makna kiasan dalam Bahasa Indonesia.
Umumnya ungkapan tersebut disematkan kepada pemain terbaik dari sebuah tim pada sebuah laga atau pertandingan.
Jadi Bintang Lapangan merupakan sebuah ungkapan yang diberikan kepada seseorang sang begitu jago dan ahli dalam menguasai arena permainan di lapangan.
Sementara menurut Kamus Besar Bahasa Indonesia Bintang Lapangan adalah :
- Pemain yang terkemuka (dalam film, sandiwara)
- Orang yang terbaik (terpandai dalam suatu lingkungan)
Baca Juga: Gratis Daftar, Kompetisi Wali Kota Cup V 2022 Perebutkan Hadiah Total Rp125 juta
Bintang Lapangan dalam Sejarah Sepak Bola
Ungkapan bintang lapangan dalam dunia sepak bola kerap disematkan kepada pemain terbaik.
Ungkapan itu merujuk pada skill, teknik, atau peran pemain tersebut saat berada di lapangan sepak bola.
Tak sedikit pula pemain sepak bola yang dijuluki sebagai bintang lapangan. Berikut beberapa contoh bintang lapangan sepanjang masa
Pele
Sosoknya merupakan pemain terbaik asal Brasil dan kerap kali dilabeli sebagai bintang lapangan sepanjang masa.
Sebeb dirinya memenangkan banyak Piala Dunia paling banyak dibandingkan prang lain.
Dia adalah satu-satunya pemain yang mencetak lebih dari 1.200 gol. Ketika menjadi pemain termuda di usia 17 tahun, Pele mampu mencetak dua gol di final Piala Dunia 1958 melawan Swedia.
Meski hanya bermain satu pertandingan di Piala Dunia 1962 karena cedera, pada 1970 ia mengukuhkan namanya sebagai Bintang Lapangan terhebat sepanjang Masa.
Lionel Messi
Sosok Bintang Lapangan selanjutnya adalah Lionel Messi. Kemampuannya yang paling menonjol adalah dribbling-nya.
Dirinya juga mampu mengkoleksi 6 trofi Ballon d’Or saat ini.
Cristiano Ronaldo
Sosoknya sebagai bang Bintang Lapangan memang tidak diragukan lagi. Bahkan dia telah memenangkan Ballon d'Or sebanyak lima kali sepanjang kariernya.
Baca Juga: Fakta Menarik Sepakbola Indonesia dan Kuwait
Baca artikel update lainnya dari Sonora.ID di Google News.