Penanganan Degenerasi Makula, Dokter: Panjang dan Butuh Kesabaran!

6 Maret 2023 12:00 WIB
Ilustrasi Penanganan Degenerasi Makula
Ilustrasi Penanganan Degenerasi Makula ( Freepik.com)

Sonora.ID - Seiring bertambahnya usia, organ di dalam tubuh juga mengalami penambahan usia yang memungkinkan kinerjanya menjadi tidak maksimal lagi, termasuk makula atau bagian dari retina mata.

Keluhan pada makula kerap disebut sebagai degenerasi makula, yang memang penyebab atau faktor utamanya adalah usia. Faktor ini tidak bisa dihindari dan tidak bisa dihentikan, tetapi degenerasi makula bisa dideteksi sedini mungkin.

Ketika sudah terjadi, apa penanganan degenerasi makula yang bisa dilakukan?

Dalam program Talkshow di Radio Sonora FM, Dokter Soefiandi Soedarman selaku Spesialis Mata dari JEC menyatakan bahwa penanganan degenerasi makula adalah long life treatment atau penanganan seumur hidup.

Dengan demikian, pasien akan menjalankan perawatan dan kontrol seumur hidup dalam jangka waktu yang sudah ditentukan.

Itu sebabnya Dokter Soefiandi menyebutkan, prosesnya panjang dan butuh kesabaran dalam penanganan degenerasi makula.

Penyuntikan pada bola mata

“Penyakit degenerasi makula ini ada tipe progresif. Kita harus melakukan rutin penyuntikan obat ke dalam bola mata. Mengenai beberapa kalinya itulah yang membuat pasien cukup lelah karena penyuntikan itu tidak berlangsung sekali, bisa jadi sebulan sekali,” ungkapnya.

Baca Juga: Kabar Duka! Wajah Mpok Atiek Rusak Hingga Tak Laku di TV, Ternyata Penyebabnya Gara-gara Suntik di Bagian Ini...

Pada kesempatan tersebut, pihaknya menyebutkan, biasanya penyuntikan dilakukan 1 bulan sekali, kemudian pada bulan keempat akan dilakukan evaluasi bersama.

Di bulan keempat tersebut dengan hasil penyuntikan yang dilakukan, dokter akan melakukan opsi terapi-terapi yang bisa dilakukan terkait dengan kondisi terkini sang pasien.

“Model yang seperti apa yang cocok untuk pasien. Apakah penyuntikan tetap dibutuhkan sebulan sekali? Atau justru kita bisa memperpanjang? Saya tegaskan bahwa ini adalah penyakit yang panjang, butuh kesabaran, butuh motivasi karena psikologis juga sangat penting,” sambung Dokter Soefiandi.

Tujuan penanganan

Banyak pasien yang berasumsi bahwa penanganan degenerasi makula bisa mengembalikan penglihatan pasien ke awal sebelum degenerasi terjadi.

Padahal, Dokter Spesialis Mata tersebut menyatakan bahwa, tidak seperti katarak yang bisa dilakukan tindakan untuk penglihatan yang lebih jelas, pada degenerasi makula penanganan cenderung dilakukan untuk mempertahankan penglihatan yang sudah ada atau tidak membuat penglihatan menjadi lebih memburuk.

“Bukan berarti tidak bisa., tapi karena ini adalah degenerasi karena faktor usia, memang tujuan awalnya adalah mempertahankan penglihatan yang sekarang ada. Kalau bisa lebih membaik, itu harapan kita bersama,” tambahnya.

Berita update lainnya dari Sonora.id di Google News.

Baca Juga: Cara Menghilangkan Mata Ikan dengan Bawang Putih: Mudah dan Ampuh

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
92.0 fm
98.0 fm
102.6 fm
93.3 fm
97.4 fm
98.9 fm
101.1 fm
96.7 fm
98.9 fm
98.8 fm
97.5 fm
91.3 fm
94.4 fm
102.1 fm
98.8 fm
95.9 fm
97.8 fm
101.1 fm
101.1 Mhz Fm
101.2 fm
101.8 fm