Adat berupa tata kelakuan yang turun temurun dari generasi ke generasi sebagai warisan nenek moyang sehingga kuat sekali berhubungan dengan pola-pola perilaku dalam bersmasyarakat.
3. Agama
Agama merupakan suatu hal yang bisa dipisahkan dalam kehidupan bermasyarakat Indonesia.
Dalam Pancasil bahkan kepercayaan seseorang untuk memeluk agama berada di urutan pertama.
Keanekaragaman suku bangsa, letak geografis, dan latar belakang sejarah merupakan penyebab terjadinya keragaman tersebut.
Pemerintah Indonesia menetapkan n agama Islam, Kristen, Katolik, Hindu, Buddha, dan Konghuchu sebagai agama resmi penduduk di Indonesia.
Baca Juga: Sejarah Proses Masuknya Agama Katolik dan Kristen di Indonesia
4. Bahasa daerah
Karena keberagamannya yang luar biasa, di berbagai wilayah di Indonesia pun memiliki bahasanya masing-masing.
Contohnya saja masyarakat Jawa Tengah dan Jawa Timur yang menggunakan bahasa Jawa.
Sedangkan Jawa Barat menggunakan bahasa Sunda.
5. Ras
Berdasarkan laman Kemdikbud, ras penduduk di Indonesia dikelompokkan menjadi:
1. Ras Malayan-Mongoloid di Sumatra, Jawa, Bali, Nusa Tenggara Barat, Kalimantan dan Sulawesi.
2. Ras Melanesoid di Papua, Maluu dan Nusa Tenggara Timur.
3. Ras Asiatic Mongoloid seperti orang Tionghoa, Jepang dan Korea yang tersebar di seluruh Indonesia.
4. Ras Kaukasoid yaitu orang India, Timur Tengah, Australia, Eropa dan Amerika.
Baca berita update lainnya dari Sonora.ID di Google News