Ada beberapa hal yang bisa dilakukan untuk mengatasi bayi kuning:
Meningkatkan asupan ASI, karena hal ini bisa menurunkan kadar bilirubin. Jika cara ini tidak berhasil maka dokter merekomendasikan fototerapi.
Fototerapi, dengan tujuan mempercepat pembuangan bilirubin yang berlebihan dan mengubah bilirubin menggunakan cahaya khusus agar lebih mudah diurai oleh hati sehingga bisa dibuang melalui buang air kecil.
Exchange transfusion atau transfusi tukar. Langkah yang dilakukan jika kedua langkah di atas tidak memberikan dampak baik. Cara ini adalah proses pengeluaran darah bayi menggunakan kateter yang ditempatkan di pembuluh darah dan diganti dengan darah pendonor.