7 Rumah Adat Sumatera Barat dan Keunikannya: Artistik Banget!

16 Maret 2023 16:20 WIB
Ilustrasi rumah adat Sumatera Barat
Ilustrasi rumah adat Sumatera Barat ( )

Sonora.ID - Artikel kali ini akan menjelaskan tentang rumah adat Sumatera Barat yang sudah lengkap dengan keunikannya dan sangat artistik.

Indonesia yang terdiri dari berbagai provinsi memiliki budaya masing-masing di setiap daerahnya, salah satunya adalah rumah adat.

Ada banyak sekali rumah adat yang memiliki keunikan masing-masing termasuk rumah adat Sumatera Barat yang terkenal dengan sebutan 'Rumah Gadang'.

Ternyata, rumah adat dari provinsi tersebut memiliki nama-nama yang berbeda dan dilengkapi keunikan masing-masing di setiap bangunannya.

Untuk itu, kamu bisa menyimak langsung penjelasan tentang 7 rumah adat Sumatera Barat berikut ini yang lengkap dengan keunikannya.

1. Rumah Gadang Gonjong Ampek Baanjuang

Baca Juga: 4 Sifat Koligatif Larutan: Pengertian, Manfaat dan Contoh Soal

Jenis rumah adat ini wajib dibangun di wilayah Luhak Nan Tigo yang menjadi identitas masyarakat di kawasan tersebut.

Ciri dari Gonjong Ampek Baanjuang ini dapat dilihat dari empat buah gonjong di bagian atap dan memiliki tujuh ruangan di dalamnya.

2. Rumah Gadang Gonjong Anam

Memiliki bangunan seperti Rumah Gadang Gajah Maharam, Gadang Gonjong Anam memiliki ukiran khas Minangkabau di dalam ruangannya.

Rumah adat ini lebih modern karena menggunakan papan pada bagian salangkonya; bukan menggunakan anyaman bambu.

3. Rumah Gadang Gajah Maharam

Rumah adat ini dibangun dengan bahan yang cukup mewah, yaitu berasal dari kayu pilihan dan menggunakan seng sebagai atapnya.

Gadang Gajah Maharam ini dipercaya sangat kuat dengan guncangan gempa karena memiliki 30 tiang penyangga bangunan.

4. Rumah Gadang Sibak Baju

Bentuk rumah gadang ini sangat mudah dikenali karena memiliki bentuk atap seperti belahan baju, sehingga dinamakan Rumah Gadang Sibak Baju.

Baca Juga: 7 Jenis Kritik Karya Seni Rupa: Lengkap dengan Pengertian dan Cara Menyampaikannya

Kayu dan sasak menjadi bahan utama yang digunakan untuk membangun rumah adat ini dan memiliki bentuk yang serupa dnegan Gadang Gajah Maharam.

5. Rumah Gadang Batingkek

Rumah Gadang Batingkek memiliki bentuk serupa dengan Gajah Maharam, tetapi memiliki dua tingkat bangunan.

Bagian gonjong dari rumah adat ini bertingkat dan hampir sulit ditemukan di kawasan Sumatera Barat saat ini.

6. Rumah Gadang Gonjong Limo

Rumah adat ini mudah ditemukan di kawasan Payakumbuh, Sumatera Barat dengan ciri khas penambahan gonjong pada bagian kiri dan kanan bangunan.

Gadang Gonjong Limo memiliki bentuk serupa dengan Gajah Maharam dan perbedaan yang dapat dilihatnya adalah tidak adanya tambahan anjung.

7. Rumah Gadang Surambi Papek

Di setiap pengakhiran bangunan adat ini terdapat bapamokok atau papek yang berartikan 'Pintu Masuk dari Belakang'.

Baca Juga: 50 Contoh Soal Ujian Sekolah Geografi Kelas 12 Lengkap dengan Jawaban

Akses pintu yang bisa kamu gunakan untuk masuk ke bangunan tersebut melalui pintu belakang sesuai dengan namanya, yaitu Gadang Surambi Papek.

Selain memiliki bentuk bangunan yang unik, rumah gadang juga memiliki keunikannya tersendiri, yaitu:

  • Dibangun untuk tahan dengan guncangan gempa
  • Kayu yang tahan dari serangan rayap
  • Lumbung pangan dibangun terpisah
  • Atap bangunan dibangun ideal untuk menyesuaikan iklim tropis
  • Tidak menggunakan paku selama pembangunan rumah adat berlangsung

Baca berita update lainnya dari Sonora.ID di Google News.

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
92.0 fm
98.0 fm
102.6 fm
93.3 fm
97.4 fm
98.9 fm
101.1 fm
96.7 fm
98.9 fm
98.8 fm
97.5 fm
91.3 fm
94.4 fm
102.1 fm
98.8 fm
95.9 fm
97.8 fm
101.1 fm
101.1 Mhz Fm
101.2 fm
101.8 fm