Sonora.ID - Mari kita simak bersama informasi tentang contoh penerapan sila kedua Pancasila dalam kehidupan sehari-hari.
Pancasila merupakan dasar negara Indonesia yang perlu sekali untuk dipahami dalam diri dan diterapkan dalam kehidupan bermasyarakat.
Pacasila pertama kali dikenalkan oleh Ir. Soekarno pada Sidang Badan Penyelidik Usaha-usaha Persiapan Kemerdekaan Indonesia (BPUPKI) tanggal 1 Juni 19945.
Dalam sidang tersebut Pancasila diucapkan langsung oleh Presiden pertama Indonesia.
“Sila artinya asas atau dasar, dan di atas kelima dasar itulah kita mendirikan negara Indonesia, kekal, dan abadi,” ucap Soekarno dalam pidatonya, dikutip dari Risalah BPUPKI(1995) terbitan Sekretariat Negara RI.
Kelima sila itu kemudian dirumuskan menjadi dasar negara Pancasila.
Maka dari itu Presiden Joko Widodo kemudian menetapkan 1 Juni sebagai Hari Lahir Pancasila di tahun 2016.
Lima sila yang ada dalam Pancasila memiliki makna yang berbeda-beda dan menjadi petunjuk dan arah untuk rakyat Indonesia.
Baca Juga: 6 Contoh Hak dan Kewajiban Warga Negara Berdasarkan Pancasila
Salah satu yang sangat melekat dengan kita adalah sila kedua Pancasila yang berbunyi "Kemanusiaan yang Adil dan Beradab."
Sila ini tentunya membuktikan kalau Indonesia adalah negara yang sangat menjunjung tinggi kemanusiaan dan memperlakukan manusia secara adil dan beradab.
Maka dari itu, kita sangat perlu menerapkan sila kedua Pancasila dalam kehidupan sehari-hari.
Inilah contoh penerapan sila kedua Pancasila dalam kehidupan sehari-hari.
Penerapan sila kedua Pancasila di lingkungan Keluarga
1. Berbicara dengan sopan santun di lingkungan keluarga, terlebih pada orang tua.
2. Menghargai dan menghormati segala pendapat yang ada pada masing-masing anggota.
3. Tak mengganggu anggota keluarga lain yang sedang melakukan kegiatan penting.
4. Bangun suasana rukun di dalam sebuah kehidupan keluarga.
5. Selalu bersikap adil dalam memperlakukan kakak dan adik.
6. Saling membantu anggota keluarga yang sedang kesusahan atau juga membutuhkan bantuan.
7. Menerima hak dan melaksanakan kewajiban sebagai anggota keluarga.
Baca Juga: Nilai Dasar Pancasila, Pengertian dan Contoh Penerapannya
Penerapan sila kedua Pancasila di lingkungan Sekolah
1. Menjaga kerukunan dengan sesama teman dan warga sekolah lainnya.
2. Hormat kepada bapak dan ibu guru yang mengajar di sekolah.
3. Saling menolong saat ada warga sekolah yang membutuhkan bantuan.
4. Memperhatikan dan menjenguk teman jika sedang sakit.
5. Saling menghormati dan tidak menciptakan kegaduhan atau pertengkaran antar sesama teman.
6. Mendengarkan dan menghargai pendapat teman yang berbeda dengan kita.
7. Menerima hak dan melaksanakan kewajiban sebagai seorang pelajar.
Baca Juga: Makna dan Arti Lambang Sila Ke-4 dengan Contohnya dalam Kehidupan Sehari-hari
Penerapan sila kedua Pancasila di lingkungan Masyarakat
1. Punya rasa kasih dan perduli pada orang-orang di sekitar.
2. Mengembangkan karakter tidak semena-mena ada orang lain.
3. Tak memaksakan kehendak dalam menjalani hubungan sosial di masyarakat.
4. Menghargai keberadaan dan pendapat dari setaip orang.
5. Tak membeda-bedakan suku, ras, bangsa dan agama.
6. Menghormati hak dan segala kewajiban yang dimiliki orang setiap orang.
7. Mengembangkan watak saling tolong menolong kepada orang yang butuh bantuan kita.
Itulah deretan contoh penerapan sila kedua Pancasila dalam kehidupan sehari-hari.
Baca berita update lainnya dari Sonora.ID di Google News