Everything Everywhere All At Once merupakan sebuah film sci-fi, komedi yang mengisahkan sosok wanita Cina-Amerika bernama Evelyn Wang yang menjalankan bisnis laundry bersama sang suami Waymond Wang.
Bisnis yang mereka jalankan tidak berjalan dengan mulus hingga membuat mereka dikejar-kejar oleh orang pajak.
Suatu ketika saat mendatangi kantor pajak bersama sang ayah dan suaminya Evelyn didatangi oleh Alpha Waymond yang merupakan suaminya dari semesta atau multiverse lain.
Alpha Waymond meminta Evelyn untuk membunuh sosok Jacob Tupaki yang berniat menghabisi seluruh multiverse.
Evelyn tentunya tidak mempercayai hal tersebut hingga suatu ketika dirinya melihat dirinya yang lain di semesta yang berbeda.
Namun, perjalanannya tidaklah mudah karena Jacob Tupaki ternyata merupakan anak kandungnya sendiri.
Review Film ‘Everything Everywhere All At Once’
Salah satu konten kreator TikTok yang bernama Kenny Gulardi mengatakan bahwa film ini benar-benar sangatlah liar. Imaji para penonton mengenai multiverse ditarik jauh dalam film ini.
“Menurut gua ini adalah salah satu film A24 yang sangat entertain,” ungkap Kenny.
Comedy Absurd
Alur cerita yang dibalut dengan comedy absurd dapat membuat perasaan penonton campur aduk antara terhibur dan sangat terkesan dengan jalan ceritanya.
Berbicara Mengenai Banyak Hal
Meski dibalut dengan sedikit komedi, film ini mengandung banyaklah pesan dari kebebasan pendapat, berusaha untuk mengikhlaskan, rasa cinta atau kasih sayang antara orang tua dan anak.
Terasa Fresh dan Genius
Secara keseluruhan cerita pun Kenny Gulardi menilai cerita film ini sangatlah segar dan genius untuk menghipnotis penonton.
Nah, kalau menurutmu gimana nih? Buat yang belum nonton jangan lupa untuk menontonnya di bioskop terdekat ya!
Baca Juga: Review Film ‘Missing (2023)’: Film Misteri Seru yang Penuh Plot Twist!
Baca berita update lainnya dari Sonora.id di Google News.
@kenny_gulardi Balas @ziyadhizbullah #everythingeverywhereallatonce #film #filmreview #moviereview #a24 #movie ♬ suara asli - kenny_gulardi