Ilustrasi kalimat dengan imbuhan sufiks. (
freepik.com)
Sonora.ID - Berikut adalah paparan mengenai berbagai contoh kalimat dengan imbuhan sufiks.
Imbuhan sufiks adalah salah satu jenis imbuhan yang diletakkan pada akhir kata dasar untuk mengubah makna atau membentuk kata baru.
Itulah mengapa, dalam penerapannya, imbuhan sufiks sering pula disebut sebagai akhiran.
Secara umun, penambahan imbuhan sufiks pada kata dasar dapat mengubah fungsi menjadi kata benda, kata sifat, hingga kata benda.
Dalam penggunaan bahasa Indonesia sehari-hari, beberapa contoh imbuhan sufiks yang paling sering kita temui adalah -an, -kan, -i, nya, -man, -wan, -wati, -kah, dan pun.
Adapun di dalam artikel ini, guna memberi pemahaman lebih jauh soal imbuhan sufiks, Sonora hendak menyajikan beberapa contoh kalimat dengan imbuhan sufiks.
Untuk tahu lebih jauh, simak paparan soal beberapa contoh kalimat dengan imbuhan sufiks yang dikutip Sonora dari Bola.com berikut ini.
19. Gempa bumi yang terjadi di Sulawesi Tengah baru-baru ini telah menarik perhatian para ilmuwan dari seluruh dunia karena uniknya tsunami yang ditimbulkan. (ilmu-wan)
20. Wajahnya begitu rupawan. (rupa-wan)
21. Semangat nasionalisme telah mulai luntur karena mulai masuknya paham-paham baru. (nasional-isme)
22. Liberalisme adalah akar dari sistem pers liberal yang diterapkan di beberapa negara yang menganut demokrasi liberal. (liberal-isme)
23. Dewi Lestari adalah salah seorang novelis berkebangsaan Indonesia. (novel-is)
24. Yang menjadi moderator di sesi tanya jawab tentang budidaya lele adalah Wawan. (moderat-or)
25. Hempasan ombak tersebut sangat kuat sehingga membuat bangunan di sekitarnya roboh. (hempas-an)
26. Tolong buatkan tamu kita kopi dan teh hangat. (buat-kan)
27. Biarkan saja dia pergi mengikuti kata hatinya untuk mengejar mimpi, tugas kita hanyalah mendukung dan mendoakannya semoga dia sukses. (biar-kan)
28. Coba lemparkan lembing itu hingga jauh. (lempar-kan)
29. Gempa bumi dapat terjadi dikarenakan adanya tumbukan pada permukaan bumi. (tumbuk-an)
30. Getaran gempa di Lombok dapat terasa hingga di Banyuwangi. (getar-an)
Demikian paparan mengenai contoh kalimat dengan imbuhan sufiks sebagaimana di atas. Semoga bermanfaat.