5 Faktor Penyebab Kemiskinan dan Dampaknya yang Perlu Diketahui

20 Maret 2023 13:10 WIB
Ilustrasi Kemiskinan
Ilustrasi Kemiskinan ( Pixabay)

Sonora.ID - Berikut ini faktor penyebab kemiskinan dan dampaknya yang perlu kamu ketahui dari sekarang.

Di dunia ini masih ada banyak sekali negara-negara yang tingkat kemiskinnannya sangat tinggi.

Ada banyak sekali faktor yang menyebabkan kemiskinan terus terjadi di suatu negara.

Jika hal tersebut tak segera diatasi maka akan berakibat fatal kepada hal-hal lainnya.

Meski secara luas kemiskinan adalah permasalahan dari negara, namun kita sebagai masyakat bisa mengambil peran untuk ikut serta memberantas kemiskinan setelah tahu beberapa faktor dari penyebab kemiskinan di bawah ini.

Faktor penyebab kemiskinan dan dampaknya

Dikutip dari laman Gramedia.com,  inilah lima faktor penyebab kemiskinan dan dampaknya.

1. Pertumbuhan penduduk tinggi

Angka kelahiran yang tinggi di suatu wilayah akan mengakibatkan laju pertumbuhan penduduk suatu negara menjadi lebih besar.

Jika ini terjadi bisa menyebakan lapangan pekerjaan yang tersedia menjadi terbatas untuk dapat merekrut masyarakat yang membutuhkan pekerjaan demi mendapatkan gaji untuk mempertahankan hidup.

Baca Juga: 50 Soal Ujian Sekolah Sosiologi Kelas 12 Lengkap dengan Jawabannya

Selain itu, jika pertumbuhan penduduk tinggi namun tak sebanding dengan laju pertumbuhan ekonomi, maka akan mengakibatkan angka kemiskinan semakin meroket.

2. Masyarakat menganggur meningkat

Laju pertumbuhan penduduk yang tinggi akan mengakibatkan lapangan pekerjaan menjadi terbatas.

Sehingga angka pengangguran di sebuah daerah akan mengalami peningkatan.

Semakin banyak masyarakat yang menganggur maka angka kemiskinan pun akan meningkat.

3. Pendidikan rendah

Seseorang yang memiliki pendidikan yang rendah cenderung tak memiliki keterampilan, wawasan dan pengetahuan yang memadai untuk mendapatkan pekerjaan.

Sehingga masyarakat yang seperti ini tidak bisa bersaing dengan masyarakat yang memiliki pendidikan tinggi di dunia kerja.

Hal inilah yang membuat masyarakat rendah kalah saing dan angka pengangguran serta kemiskinan meroket.

4. Terjadi bencana alam

Bencana alam bisa menjadi faktor penyebab dari kemiskinan yang kunjungi dihindari.

Bencana alam seperti banjir, tanah longsor dan tsunami bisa menimbulkan sebuah kerusakan infrastruktur dan kerusakan psikologis masyarakat yang terkena bencana.

Selain itu, bencana alam pun bisa menyebabkan kemiskinan karena mereka akan kehilangan harta bendanya.

Baca Juga: 27 Doa sebelum Belajar Kristen, untuk Diajarkan kepada Anak-anak

5. Distribusi pendapatan yang tak merata

Distribusi pendapatan yang tidak merata akan mengakibatkan ketimpangan di pola kepemilikan sumber daya.

Umumnya, masyarakat yang memiliki sumber daya terbatas umumnya ada di bawah garis kemiskinan.

Dampak kemiskinan

Kemiskinan juga memiliki dampak yang sangat luas, baik terhadap individu maupun masyarakat luas.

Berikut ini beberapa dampak kemiskinan yang perlu diketahui:

1. Tingkatkan kriminalitas

Kriminalitas akan semakin terasa jika suatu negara mengalami kemiskinan parah.

Ini karena masyarakat miskin terjadi akan cenderung ingin memenuhi kebetuhan pokoknya dengan cara apapun, termasuk kriminalitas.

2. Angka kematian meningkat

 Masyarakat miskin yang tak mampu memenuhi kebutuhan pokoknya akan mengalami kesulitan mendapatkan akses kesehatan yang memadai unuk dirinya dan keluarga.

Akses kesehatan yang sulit bisa menyebabkan angka kematian menjadi meningkat, terlebih masyarakat miskin.

3. Tingkatkan angka pengangguran

Masyarakat miskin akan mengalami kesulitan mendapatkan akses pendidikan yang layak.

Sehingga mereka lebih mudah kalah dalam bersaing mencari pekerjaan.

4. Banyak konflik terjadi di masyarakat

Masyarakat miskin akan mendapatkan perlakuan yang berbeda dari masyarakat kaya.

Contohnya mendapatkan akses ke beberapa fasilitas tertentu.

Kesenjangan ini akan memicu terjadinya konflik kehidupan dalam bermasyarakat.

5. Akses pendidikan tertutup

Di negara-negara berkembang seperti Indonesia, biaya pendidikan yang dibayarkan cukup tinggi.

Sehingga hal ini akan menutup akses masyarakat miskin untuk mendapatkan pendidikan.

Baca berita update lainnya dari Sonora.ID di Google News

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
92.0 fm
98.0 fm
102.6 fm
93.3 fm
97.4 fm
98.9 fm
101.1 fm
96.7 fm
98.9 fm
98.8 fm
97.5 fm
91.3 fm
94.4 fm
102.1 fm
98.8 fm
95.9 fm
97.8 fm
101.1 fm
101.1 Mhz Fm
101.2 fm
101.8 fm