Mengapa Persatuan dan Kesatuan Sangat Penting bagi Bangsa Indonesia?

20 Maret 2023 18:00 WIB
Ilustrasi mengapa persatuan dan kesatuan sangat penting bagi bangsa Indonesia.
Ilustrasi mengapa persatuan dan kesatuan sangat penting bagi bangsa Indonesia. ( Pixabay/Gordon Johnson)

Sonora.ID - Pernahkah kamu bertanya-tanya, mengapa persatuan dan kesatuan sangat penting bagi bangsa Indonesia?

Sejak lama, tokoh masyarakat kerap menggaungkan bahwa kita harus menjaga persatuan dan kesatuan negara.

Menurut Kamus Besar Bahasa Indonesia (KBBI) daring dalam laman Kemdikbud, persatuan adalah gabungan (ikatan, kumpulan, dan sebagainya) beberapa bagian yang sudah bersatu.

Dalam arti yang lebih luas lagi, persatuan ialah menyatunya macam-macam corak dari berbagai kalangan, ras, adat istiadat, dan budaya dalam masyarakat. 

Negara Kesatuan Republik Indonesia (NKRI) terdiri dari berbagai corak tersebut. Nah, lahirnya jiwa NKRI yang dengan keragaman bangsa adalah nilai-nilai persatuan dan kesatuan itu.

Bersatunya bangsa Indonesia harus didasari kemauan untuk mencapai kehidupan bangsa yang bebas merdeka, berdaulat, adil, dan makmur.

Baca Juga: Sikap yang Harus Dimiliki Agar Terwujud Persatuan dalam Keluarga

Adapun alasan mengapa persatuan dan kesatuan sangat penting bagi bangsa Indonesia dilansir dari Gramedia yakni sebagai berikut.

1. Mencegah Politik Adu Domba

Pentingnya menjaga persatuan adalah untuk mencegah adanya devide et impera alias politik adu domba yang dapat memecah belah bangsa Indonesia.

Sejarah Belanda membagi-bagi golongan pribumi Nusantara menjadi contoh yang jelas tentang bahayanya politik tersebut dan pentingnya memiliki rasa persatuan.

2. Memperkuat Jati Diri Bangsa

Persatuan juga membantu memperkuat jati diri bangsa Indonesia, melindungi keberagaman budaya daerah, dan mencegah perbedaan yang menonjol antar manusia.

Hal ini juga membantu melawan serangan budaya bangsa lain yang dapat menghapuskan batas-batas antar negara.

3. Menguatkan Pembangunan Nasional

Pembangunan nasional akan berjalan lebih lancar dan aman jika ada persatuan bangsa.

Tanpa adanya persatuan, fokus pemerintah akan beralih untuk meredakan kekacauan masyarakat, sehingga memperlambat pembangunan nasional.

Baca Juga: Tahap-Tahap Pembinaan Persatuan Bangsa Indonesia, Materi PPKN

4. Melahirkan Kedamaian

Rasa persatuan sudah jelas dapat membantu melahirkan suasana damai, aman, dan tentram bagi setiap masyarakat.

Persatuan dapat menyelesaikan perbedaan dengan penuh kesadaran, sehingga menjaga kerukunan dan menjalin silaturahmi antar sesama.

5. Memperkuat Ketahanan Nasional

Persatuan dan kesatuan bangsa penting untuk memperkuat ketahanan nasional dalam mempertahankan NKRI.

Sejarah perjuangan pahlawan nasional Indonesia melawan penjajah dari Portugal, Spanyol, Belanda, Inggris, dan Jepang menjadi bukti bahwa rasa persatuan sangat penting untuk memperkuat ketahanan nasional.

6. Mencegah Terjadinya Konflik

Persatuan juga mencegah terjadinya konflik yang dapat merugikan kedua belah pihak.

Tanpa persatuan, hubungan sosial jangka pendek dan jangka panjang dapat rusak, sehingga menjaga persatuan sangat penting bagi bangsa Indonesia untuk hidup berdampingan dan terhindar dari konflik.

Baca Juga: 25 Contoh Perilaku yang Mencerminkan Persatuan dan Kesatuan

Itulah penjelasan mengapa persatuan dan kesatuan sangat penting bagi bangsa Indonesia. Semoga membantu!

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
92.0 fm
98.0 fm
102.6 fm
93.3 fm
97.4 fm
98.9 fm
101.1 fm
96.7 fm
98.9 fm
98.8 fm
97.5 fm
91.3 fm
94.4 fm
102.1 fm
98.8 fm
95.9 fm
97.8 fm
101.1 fm
101.1 Mhz Fm
101.2 fm
101.8 fm