PLN Rampungkan SKTT 150 kV Sirkit 3 Kedinding-Bangkalan

24 Maret 2023 14:31 WIB
Pastikan Pasokan Listrik Andal Saat Ramadan, PLN Rampungkan Jaringan Tegangan Tinggi Kedinding-Bangkalan.
Pastikan Pasokan Listrik Andal Saat Ramadan, PLN Rampungkan Jaringan Tegangan Tinggi Kedinding-Bangkalan. ( PLN UID Kalbar)

Surabaya, Sonora,ID - PT PLN (Persero) berhasil menyelesaikan interkoneksi listrik Jawa-Madura pada (21/03).

Hal ini ditandai dengan keberhasilan pemberian tegangan listrik untuk pertama kali (energize) jaringan listrik melalui Saluran Kabel Tegangan Tinggi (SKTT) 150 kilo Volt (kV) Sirkit 3 yang menyambungkan listrik kedua pulau tersebut.

SKTT 150 kV Sirkit 3 Kedinding-Bangkalan Tx ini melengkapi tiga proyek pembangunan infrastruktur ketenagalistrikan lain yang memperkuat sistem pasokan listrik ke Pulau Madura, yaitu Gardu Induk (GI) 150 kV (kilo Volt) Kedinding Extension, Saluran Udara Tegangan Tinggi (SUTT) 150 kV Bangkalan-Tx dan GI 150 kV Bangkalan Extension.

Direktur Manajemen Proyek dan Energi Baru Terbarukan, Wiluyo Kusdwiharto menuturkan PLN akan terus meningkatkan keandalan sistem kelistrikan dalam upaya memberikan pelayanan terbaik.

“Pelayanan akan terus diberikan untuk memenuhi kebutuhan masyarakat Madura melalui pemberian tegangan pada empat Proyek Strategis Nasional tersebut,” kata Wiluyo.

Wiluyo juga menjelaskan keempat proyek ini berhasil diselesaikan atas daya dan upaya serta berkat sinergitas yang baik dari PLN Group beserta Pemerintah dan stakeholder terkait.

“Infrastruktur kelistrikan ini dapat energize lebih cepat dari target waktu yang ditetapkan, hal ini menjadi bukti nyata PLN dalam menunjukkan komitmen dalam memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat,” ucapnya.

Baca Juga: Selama Ramadan dan Idul Fitri, PLN Siagakan 1.454 Petugas Teknik  

Saat ini interkoneksi Pulau Madura disokong dua sirkit yaitu satu dari SUTT dan SKTT 150 kV Ujung-Gilitimur dan satu sirkit dari SUTT dan SKTT 150 kV Kenjeran-Bangkalan.

Pembangunan SKTT dan SUTT 150 kV Kedinding-Bangkalan (Sirkit 3 & 4) ini akan memperkuat keandalan kelistrikan di Pulau Madura.

General Manager PLN Unit Induk Pembangunan Jawa Bagian Timur dan Bali (UIP JBTB), Muhammad Ramadhansyah menjelaskan, kendati menghadapi kendala yang cukup berat terkait pandemi covid 19 maupun tantangan sistem, namun pembangunan infrastruktur ketenagalistrikan ini dapat dilakukan dengan lancar. Bahkan energize dilakukan lebih cepat dari yang ditargetkan pada akhir April 2023.

“Dengan keandalan sistem kelistrikan di Pulau Madura, tentu masyarakat dengan berbagai aktivitas ekonomi seperti sektor pariwisata bahkan kebutuhan industri dapat dilayani dengan lebih optimal,” Ujar Ramadhansyah.

Dirinya menambahkan, kegiatan keagamaan pun di mana saat ini salah satunya bertepatan dengan Bulan Ramadan dapat berjalan lebih lancar dengan peningkatan keandalan kelistrikan ini, mengingat Pulau Madura diidentikan dengan berbagai kegiatan masyarakat yang religius.

“Pemberian tegangan pertama pada insfrastruktur ketenagalistrikan ini diharapkan dapat meningkatkan pelayanan kelistrikan di Pulau Madura agar semakin andal dan bisa memenuhi kebutuhan masyarakat,” ujar Ramadhansyah.

Dirinya menjelaskan, pengerjaan SKTT 150 kV Sirkit 3 Kedinding-Bangkalan Tx ini dilakukan dengan mengedepankan prinsip K3 (Kesehatan dan Keselamatan Kerja) sehingga berhasil diselesaikan dengan zero accident.

Selanjutnya PLN akan mengejar pengerjaan Sirkit 4, agar tahun ini dapat diberikan tegangan pertama sehingga keandalan kelistrikan nantinya semakin optimal.

Baca berita update lainnya dari Sonora.id di Google News.

Baca Juga: PLN Pastikan Penuhi Lonjakan Permintaan Listrik, Terkait KBLBB

PenulisWilliam
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
92.0 fm
98.0 fm
102.6 fm
93.3 fm
97.4 fm
98.9 fm
101.1 fm
96.7 fm
98.9 fm
98.8 fm
97.5 fm
91.3 fm
94.4 fm
102.1 fm
98.8 fm
95.9 fm
97.8 fm
101.1 fm
101.1 Mhz Fm
101.2 fm
101.8 fm