Kata "imsak" berasal dari istilah "imsakiyah", yang artinya jadwal puasa Ramadan.
Imsak dalam bahasa Arab adalah amsaka-yumsiku-imsakan (أمسك - يمسك - إمساكا ) yang berarti "menahan", yakni menahan diri dari makan, minum, ber-jima' dengan suami atau istri di siang hari dan aktivitas lain yang membatalkan puasa.
Baca Juga: Lirik 'Ramadan' - Maher Zain (Versi Indonesia)
Menurut Kamus Besar Bahasa Indonesia (KBBI), imsakiah artinya jadwal yang menetapkan waktu salat, termasuk imsak setiap hari.
Sementara imsak artinya saat dimulainya tidak melakukan hal-hal yang membatalkan puasa, seperti makan dan minum.
Demikian adalah informasi terkait apa itu Imsak yang menjadi pertanda awal puasa.