Sonora.ID - Simak informasi tentang dampak positif modernisasi jika dilihat dari berbagai bidang kehidupan.
Tak bisa dipungkiri bahwa semakin majunya zaman maka manusia tidak bisa menghindari modernisasi.
Agar manusia tidak tertinggal dari yang lainnya, maka mau tidak mau kita pun harus dinamis mengikuti modernisasi tersebut.
Modernisasi merupakan proses yang membuat kita merasa ada perubahan dari peradaban yang belum maju menjadi peradaban yang lebih maju.
Adanya modernisasi masyarakat jadi lebih berkembang, berkuliatas dan sejahtera.
Nah, pada ulasan kali ini kita akan membahas deretan dampak positif dari modernisasi di berbagai bidang kehidupan masyarakat.
Penasaran apa saja? Simak ulasan lengkapnya di bawah ini.
Baca Juga: Kesenjangan Sosial Ekonomi: Pengertian, Faktor Penyebab dan Dampak
1. Adanya perubahan sikap
Modernisasi memunculkan sebuah keterbukaan dan rasa menghargai atas pemikiran baru.
Modernisasi membuat munculnya nilai dan juga sikap baru yang begitu positif untuk kemajuan masa depan.
2. IPTEK yang meningkat
Adanya modernisasi pun membuat ilmu pengetahuan dan teknologi (IPTEK) menjadi lebih cepat.
Perkembangan IPTEK ini sendiri berdampak baik karena bertujuan untuk menunjang kehidupan dan kegiatan manusia menjadi lebih canggih dan praktis.
3. Perkuat integritas dalam masyarakat
Pemikiran orang yang lebih terbuka membuat komunikasi menjadi lebih maju dan bisa terkoneksi dengan siapa saja secara mudah.
Kondisi ini yang membuat manusia dan masyarakat memiliki integritas yang kuat dan hebat.
4. Tingkatkan kesadaran politik dan demokrasi
Adanya modernisasi membuat banyak orang bisa dengan muda mengakses kondisi politik yang ada di wilayahnya.
Selain itu, masyarakat modern pun pemikirannya lebih luas dan mengakui betapa pentingnya politik dan demokrasi.
Adanya modernisasi ini tentunya membuat banyak orang jadi lebih melek akan kondisi pemerintahan dan menjadikan kita sebagai masyarakat yang lebih demokratis.
Baca Juga: 12 Dampak Negatif Bioteknologi dalam Kehidupan
5. Adanya transfer teknologi
Modernisasi membuat jangkauan komunikasi menjadi lebih luas dan informasi tersebar dengan cepat.
Sehingga banyak teknologi dan informasi yang lebih ada di negara maju yang kemudian tersebar ke bayak negara termasuk negara berkembang.
Sehingga transfer teknologi dan informasi ini bisa terjadi dengan cepat lewat berbagai media.
6. Atasi banyak penyakit
Adanya modernisasi, pemikiran orang jadi lebih terbuka dan kemudian menjadikan teknologi dan alat kesehatan sebagai media pengobatan.
Sehingga akan ada banyak penyakit yang bisa disembuhkan dan angka harapan hidup pun semakin tinggi.
7. Lapangan pekerjaan makin banyak
Bidang industri pun menjadi terdampak, akan ada banyak lapangan pekerjaan baru.
Jenis pekerjaan yang bermunculan karena adanya modernisasi adalah di bidang elektro, IT, digital marketing, dan lainnya.
8. Produksi makanan yang lebih berkualitas
Dalam dunia kuliner, akan ada banyak teknologi bermunculan dan bisa membantu mengolah lahan pertanian dengan hasil lebih baik.
Selain itu, proses pengolahan makanan pun jadi lebih cepat dengan kualitas tetap baik.
Baca Juga: Gejala Sosial: Pengertian, Dampak, Contoh dan Faktor Penyebabnya
9. Kemajuan sosial dan budaya
Modernisasi bisa membawa perubahan sosial dan budaya yang signifikan.
Misalnya saja adanya teknologi komunikasi yang memungkinkan orang berinteraksi dengan orang dari berbagai budaya dan latar belakang yang beragam.
Tentunya hal ini membawa pemahaman yang lebih baik dan toleransi.
10. Kenyamanan transportasi
Kemajuan di bidang transportasi, masyarakat kini bisa menikmati berbagagi fasilitas kereta, bus, pesawat dan kapal laut dengan mengutamakan kenyamanan dan harga terjangkau.
Baca berita update lainnya dari Sonora.ID di Google News