Ariadi mengungkapkan inovasi Siska Ku Intip yang lolos pada tahap ketiga ajang PPD 2023 itu, sebagai salah satu indikator keberhasilan pembangunan di Kalsel.
Daerah yang terpilih menjadi pemenang pada PPD 2023 akan mendapatkan dana insentif dari Kementerian Keuangan melalui Dana Alokasi Khusus (DAK) untuk pemerataan pembangunan di daerah sehingga akan mengurangi beban Anggaran Pendapatan Belanja Daerah (APBD).
Selain Siska Ku Intip, salah satu kabupaten di Kalsel, yakni Hulu Sungai Selatan (HSS) lolos pada PPD tingkat Kabupaten dengan inovasi langkah untuk mengatasi kemiskinan.
"Untuk tingkat kabupaten kota kita diwakili HSS dengan program pengentasan kemiskinan," pungkasnya.
Baca Juga: Tenaga Honorer Batal Dihapus? Pemko Banjarmasin Bakal Lakukan Ini