Sonora.ID - Berikut ini adalah ulasan tentang contoh dialog meminta perhatian dalam Bahasa Inggris yang sudah lengkap dengan artinya.
Ketika ingin didengarkan saat berbicara, kamu pasti akan berusaha untuk meminta perhatian lawan bicara terlebih dahulu.
Hal ini pun akan turut kamu lakukan ketika sedang berkomunikasi dengan lawan bicara menggunakan Bahasa Inggris.
Untuk itu, penting bagi kamu untuk bisa menguasai dialog to get an attention atau dialog meminta perhatian dalam bahasa tersebut.
Langsung saja simak ulasan tentang 10 contoh dialog meminta perhatian dalam Bahasa Inggris dan artinya berikut ini berdasarkan rangkuman berbagai sumber.
1. Contoh Dialog Meminta Perhatian I
Baca Juga: 40 Istilah Dunia Kerja dalam Bahasa Inggris dan Artinya yang Wajib Diketahui
Lecture: Listen to me well when I explain the subject. This will be asked on an exam.
Student: Sorry Sir, can you please repeat the last part?
Terjemahan:
Dosen: Semuanya perhatikan saya ketika menjelaskan materi ini karena ini akan muncul saat ujian nanti.
Mahasiswa: Maaf pak, bisakah kamu mengulang bagian terakhirnya?
2. Contoh Dialog Meminta Perhatian II
Wendy: Excuse me, Ma’am. I want to submit my assignment.
Mrs. Irene: Oh, Dina. Yes, please.
Terjemahan:
Wendy: Permisi, Bu. Saya ingin menyerahkan tugas saya.
Bu Irene: Oh, Dina. Ya, silakan.
3. Contoh Dialog Meminta Perhatian III
Jan: Do you hear me, Prigkhing?
Prigkhing: Sorry, what was that?
Jan: I said that your boyfriend calls you.
Terjemahan:
Jan: Prigkhing, apakah kamu mendengarkan aku?
Prigkhing: Maaf, ada apa ya?
Jan: Tadi aku bilang pacar kamu memanggilmu.
4. Contoh Dialog Meminta Perhatian IV
Teacher: Attention, please! We will discuss the next chapter so please open your book page 10.
Students: Yes, Sir.
Terjemahan:
Guru: Tolong perhatiannya! Kita akan membahas bab selanjutnya jadi tolong buka buku kalian di halaman 10.
Murid-murid: Ya, Pak.
Baca Juga: Future Perfect Continuous Tense: Pengertian, Rumus, Fungsi dan Contoh
5. Contoh Dialog Meminta Perhatian V
Zee: Can you look at me for a second?
Freya: Yes, what happens?
Zee: Is there something wrong with my hair?
Freya: No. Everything is fine.
Terjemahan:
Zee: Kamu bisa lihat aku sebentar nggak?
Freya: Iya, ada apa?
Zee: Rambut aku ada yang salah nggak sih?
Freya: Nggak ada kok, semuanya oke-oke aja
6. Contoh Dialog Meminta Perhatian VI
Angga: Friends, attention! I want to announce what the teacher told me.
Eka: Okay.
Terjemahan:
Angga: Teman-teman, perhatian! Aku ingin mengumumkan apa yang Pak Guru beritahukan padaku.
Eka: Oke.
7. Contoh Dialog Meminta Perhatian VII
Haruka: I want to say something, please pay attention!
Ayana: Okay. What is it?
Haruka: Tomorrow the electricity in our dorm is going to be turned off for 7 hours. So, we have to prepare.
Terjemahan:
Haruka: Aku mau bilang sesuatu, tolong perhatikan aku.
Ayana: Oke. Ada apa ya?
Haruka: Besok listrik di asrama kita akan dimatikan selama 7 jam. Jadi, kita harus bersiap-siap.
8. Contoh Dialog Meminta Perhatian VIII
Yoga: Hey, guys. Let’s clean up this class!
Rio: Okay!
Terjemahan:
Yoga: Hei, teman-teman. Ayo kita bersihkan kelas ini!
Rio: Oke!
Baca Juga: 30 Caption Instagram untuk Tunangan atau Engagement Bahasa Inggris
9. Contoh Dialog Meminta Perhatian IX
Ford: Guys, please look at this for a while.
Mark: Okay.
Terjemahan:
Ford: Teman-teman, tolong lihat ini sebentar.
Mark: Oke.
10. Contoh Dialog Meminta Perhatian X
Shani: Gracia, can you give me attention?
Gracia: Yes, what’s wrong Shani?
Shani: Is my make up good or not? I’m going to meet my boyfriend this afternoon.
Grace: That’s great. You look beautiful with that kind of makeup.
Shani: Oh yeah? Thank you Gracia. You are also beautiful.
Terjemahan:
Shani: Gracia, bisa perhatiin aku gak?
Gracia: Iya, ada apa?
Shani: Make up aku bagus nggak ya? Siang ini aku mau ketemu pacarku.
Gracia: Bagus kok. Kamu kelihatan cantik dengan gaya make up seperti itu.
Shani: Oh ya? Terima kasih Gracia. Kamu juga cantik.
Baca berita update lainnya dari Sonora.ID di Google News.