Sonora.ID - Artikel kali ini akan mengulas tentang contoh expressing opinion dalam Bahasa Inggris yang sudah dilengkapi dengan arti.
Menyampaikan opini merupakan salah satu materi dasar yang dipelajari ketika kamu mendapatkan mata pelajaran Bahasa Inggris di kelas 8.
Materi dasar ini wajib dikuasai karena opini adalah pendapat yang diberikan oleh seseorang dan bisa ditemukan dalam percakapan sehari-hari.
Kamu bisa menyimak beberapa contoh tentang expressing opinion untuk bisa menyampaikan pendapat dalam Bahasa Inggris dengan mudah.
Untuk itu, simak penjelasan tentang 7 contoh expressing opinion yang sudah lengkap dengan arti berikut ini.
1. Contoh Expressing Opinion I
Baca Juga: Introducing Oneself and Others, Lengkap dengan Pengertian dan Contoh Dialog
Salsa: "I don't agree with the teacher's decision to go on a study tour to the mountains next month."
Elijah: "Why is that? In my opinion, a study tour to the mountains can train our scout skills."
Salsa: "I don't agree with you, sorry. My reason is that next month is the rainy season. Camping in the mountains during the rainy season is very troublesome."
Elijah: "I agree with you about the rainy season. But our teacher has prepared a homestay for us."
Terjemahan:
Salsa: "Aku tidak setuju dengan keputusan guru untuk melakukan study tour ke gunung bulan depan."
Elia: "Mengapa begitu? Menurut opiniku, study tour ke gunung bisa melatih kemampuan pramuka kita."
Salsa: "Aku kurang setuju denganmu, maaf. Alasanku adalah bulan depan merupakan musim penghujan. Kemah di gunung saat musim hujan sangat merepotkan."
Elia: "Aku sependapat denganmu mengenai musim hujan. Tapi guru kita sudah menyiapkan homestay untuk kita."
2. Contoh Expressing Opinion II
Sunny: "I’m going to go to the party tonight. Which one do you think I should wear?"
Tania: "I think this pink dress is nice."
Sunny: "Okay. I’ll wear this one."
Tania: "Do you think the party will be fun?"
Sunny: "I reckon it will be so fun. They said that some people will sing songs."
Tania: "Really? I hope you will enjoy the party."
Sunny: "Thanks, Tania."
Terjemahan
Sunny: "Aku akan pergi ke pesta nanti malam. Menurutmu mana yang harus aku pakai?"
Tania: "Aku pikir gaun merah muda ini bagus."
Sunny: "Baiklah. Aku akan memakai yang ini."
Tania: "Apakah kamu pikir pestanya akan menyenangkan?"
Sunny: "Aku rasa pestanya akan sangat menyenangkan. Mereka bilang beberapa orang akan menyanyikan lagu."
Tania: "Benarkah? Aku harap kamu menikmati pestanya."
Sunny: "Terima kasih, Tania."
3. Contoh Expressing Opinion III
Teacher: "Should children under 12 years be given cell phones?"
Lintang: "In my opinion, a cell phone is an essential necessity these days. Children under 12 years old need cell phones to help communicate and access information for learning."
Aji: "I actually think the opposite. In my opinion, cell phones have more negative impacts on children under 12 years old, one of which is cell phone addiction."
Terjemahan
Guru: "Haruskah anak di bawah 12 tahun diberi ponsel?"
Lintang: "Menurut opini saya, ponsel adalah kebutuhan penting di zaman sekarang. Anak di bawah 12 tahun membutuhkan ponsel untuk membantu komunikasi dan mengakses informasi untuk belajar."
Aji: "Aku justru berpikir sebaliknya. Menurut opiniku, ponsel memiliki lebih banyak dampak negatif bagi anak di bawah 12 tahun, salah satunya adalah kecanduan ponsel."
4. Contoh Expressing Opinion IV
Tony: "Today we will discuss about the theme of our event. Now I invite you to give your opinions. Kelsie, you can start."
Kelsie: "Thank you. In my view, “loving the environment” is great. We can ask people to use eco-friendly products and make a project to create green environment such as planting trees."
Ray: "From my perspective, “show your culture” is better. It seems to me that we slowly forget our culture. So, this is the time to remind people about culture."
Tony: "Alright. Anyone else?"
Netty: "I personally believe that make an event about health is more important. We sometimes forget that we need to stay healthy in order to have a long life. Thus, we can held some sports competition like volleyball, football, and badminton. We can also create a healthy food campaign."
Tony: "Okay. It seems that we have some options. We will need other members to vote."
Terjemahan
Tony: "Hari ini kita akan berdiskusi tentang tema acara kita. Sekarang saya akan mengundang kalian untuk memberikan pendapat. Kelsie, Anda bisa memulainya."
Kelsie: "Terima kasih. Menurut saya, “mencintai lingkungan” itu bagus. Kita bisa mengajak orang-orang untuk menggunakan produk ramah lingkungan dan membuat proyek untuk membuat lingkungan hijau seperti menanam pohon."
Ray: "Dari pandangan saya, “tunjukan budayamu” itu lebih baik. Menurut saya kita perlahan melupakan budaya kita. Jadi, ini waktunya untuk mengingatkan orang-orang tentang budaya."
Tony: "Baik. Ada yang lain?"
Netty: "Saya pribadi percaya bahwa membuat acara tentang kesehatan lebih penting. Kita terkadang lupa bahwa kita perlu tetap sehat supaya panjang umur. Jadi, kita bisa mengadakan beberapa kompetisi olahraga seperti bola voli, sepak bola, atau badminton. Kita juga bisa mengadakan kampanye makanan sehat."
Tony: "Oke. Sepertinya kita punya beberapa opsi. Kita butuh anggota lain untuk memilih."
5. Contoh Expressing Opinion V
Baca Juga: 10 Contoh Dialog Making Request Lengkap dengan Terjemahannya
Jenny: "How about we divide the group assignments to do at home?"
Rio: "According to my experience, it's better for us to do our homework together at my house."
Jenny: "I don't agree with you. In my opinion, we are better off doing it at home."
Rio: "Why is that?"
Jenny: "Because now we are still in a pandemic."
Terjemahan
Jenny: "Bagaimana kalau kita membagi tugas kelompok untuk dikerjakan di rumah?"
Rio: "Menurut pengalamanku, lebih baik kita mengerjakan tugas bersama-sama di rumahku saja."
Jenny: "Aku kurang setuju dengan pendapatmu. Menurutku, kita lebih baik mengerjakan di masing-masing rumah."
Rio: "Mengapa begitu?"
Jenny: "Sebab sekarang masih dalam suasana pandemi."
6. Contoh Expressing Opinion VI
Arman: "From my pont of view, the Harry Potter novel version is better than the film version."
Daisy: "Yes, I agree with your opinion. I think the book version has a more complete explanation."
Ita: "I'm afraid that I don't agree. I think each version has its advantages and disadvantages."
Terjemahan
Arman: "Dari sudut pandangku, versi novel Harry Potter lebih bagus daripada versi filmnya."
Daisy: "Iya, aku setuju dengan pendapatmu. Menurutku, versi buku memiliki penjelasan lebih lengkap."
Ita: "Aku takut bahwa aku tidak sependapat. Menurutku masing-masing versi memiliki kelebihan dan kekurangan masing-masing."
7. Contoh Expressing Opinion VII
Taylor: "Our class project will be a film. What do you think guys? What kind of genre should we make?"
Nancy: "I would say romance. As far as I know, many people love this kind of genre. Rose: Well, I think musical is better. We can express ourselves by acting and singing."
Josh: "According to me, adventure is cooler. It is quite popular these days."
Taylor: "Okay, thanks for giving your opinion. We have three options so far. I will tell the others and ask them to vote."
Terjemahan
Taylor: "Proyek kelas kita adalah film. Bagaimana menurut kalian teman-teman? Genre film apa yang harus kita buat?"
Nancy: "Aku akan mengatakan romansa. Sejauh yang aku tahu, banyak orang menyukai genre ini."
Rose: "Aku pikir musical lebih baik. Kita bisa mengekspresikan diri kita dengan berakting dan bernyanyi."
Josh: "Menurutku, petualangan lebih keren. Itu cukup populer belakangan ini."
Taylor: "Oke, terima kasih sudah beropini. Kita punya tiga opsi sejauh ini. Aku akan memberi tahu yang lain dan meminta mereka untuk memilih."
Baca berita update lainnya dari Sonora.ID di Google News.