Berdasarkan Encyclopedia Britannica (2015), permainan bola basket hadir di dunia pada 1 Desember 1891.
Ini dimulai dari negara Amerika Serikat dan diciptakan oleh James Naismith.
James Naismith merupakan seorang direktur pendidikan jasmani Kanada-Amerika sekaligus guru di Sekolah Pelatihan Internasional Young Men's Christian Association (YMCA) di Springfield, Massachusetts, Amerika Serikat.
Ia menciptakan olahraga ini karena ingin permainan dalam ruangan yang dapat menggantikan olahraga luar ketika musim dingin tiba.
Ide ini akhirnya melahirkan permainan bola basker yang bisa dimainkan oleh semua kalangan.
Semula permainan bola bakset dimainkan oleh 9 orang dalam satu timnya.
Ini karena pelajar di kelas jasmaninya saat ini terdiri dari 18 orang.
Namun akhirnya berkurang menjadi 5 pemain hingga sekarang.
Selain itu, ring bola basket juga semulanya tidak seperti sekarang.
Mulanya ring basket menggunakan keranjang buah persik yang beratnya sekitar 1,5 kilogram sampai diperlukan tangga untuk mengambil bola jika terjadi gol.