Maka dari itu demi menghindari biaya bagasi tambahan, alangkah baiknya bawa barang secukupnya.
Disarankan pula untuk maksimalkan ruangan koper dengan membawa perlengkapan travel size berukuran kecil, serta menyimpan pakaian di dalam plastik vakum.
Apabila kamu hendak membawa oleh-oleh untuk keluarga di kampung halaman, sebaiknya dikirim terlebih dahulu menggunakan jasa ekspedisi supaya lebih praktis.
Baca Juga: 11 Tips Agar Tidak Mabuk Perjalanan saat Mudik, Kamu Wajib Tahu!
Pisahkan Barang Berharga
Salah satu kesalahan paling fatal saat mudik dengan pesawat adalah menempatkan barang berharga di dalam koper karena dianggap lebih aman.
Padahal, hal tersebut tidak sepenuhnya benar. Banyak kasus kehilangan barang berharga di dalam koper.
Untuk menghindarinya, pisahkan barang berharga pada tas berbeda dan jangan dimasukkan ke dalam bagasi pesawat.
Berangkat Lebih Awal
Jika kamu tinggal di perkotaan, sebisa mungkin berangkatlah ke bandara lebih awal untuk menghindari keterlambatan saat akan mudik dengan pesawat.
Ketahuilah bahwa lebih baik menunggu daripada terlambat. Untuk mencari aman dan nyaman, berangkatlah kira-kira 2-3 jam sebelum keberangkatan pesawat.
Check-in Mandiri
Situasi bandara saat musim mudik pasti akan ramai, maka dari itu selain datang lebih awal, bagi penumpang yang hanya membawa bagai kabin sebaiknya sudah melakukan chack-in mandiri di aplikasi atau mesin anjungan yang tersedia di bandara.
Pisahkan Boarding Pass dan KTP di Tas Terpisah
Boarding pass adalah tiket pesawatmu. Kamu akan diminta beberapa kali agar menunjukkan boarding passmu beserta KTP sebagai identitas untuk memastikan bahwa kamu adalah orang sesuai dengan yang tertera pada boarding pass.
Karena akan ditunjukkan beberapa kali, pisahkan boarding pass dan juga KTP di tas terpisah supaya mudah dan nyaman untuk mengambilnya.
Baca berita update lainnya dari Sonora.id di Google News.
Baca Juga: 6 Tips Meninggalkan Rumah Selama Mudik Lebaran agar Aman dan Tenang