Generasi sporofitnya tergantung pada gametofit untuk memperoleh nutrisi.
Secara garis besar, metagenesis tumbuhan lumut terdiri dari dua fase yaitu fase gametofit dan fase sporofit.
1. Fase Gametofit
Protonema
Metagenesis tumbuhan lumut dimulai dengan spora.
Dalam kondisi menguntungkan, spora akan membentuk protonema, atau benang hijau bercabang.
Klorofil dan hormon pertumbuhan ada dalam kandungan protonema.
Kemudian Protonema tumbuh menjadi lumut.
Lumut ini akan berkembang menjadi generasi gametofit berupa gamet jantan dan betina yang disebut dengan anteridium dan arkegonium.