Pengertian Opini: Ciri, Jenis, dan Cara Menulisnya

2 Mei 2023 12:30 WIB
Pengertian opini: Ciri, jenis, dan cara menulisnya.
Pengertian opini: Ciri, jenis, dan cara menulisnya. ( Pixabay/Isa Karakus)

Sonora.ID - Mari kita bahas bersama-sama mengenai pengertian opini, lengkap dengan ciri, jenis, dan cara menulisnya.

Pernahkah kamu mendengar kata opini? Secara sederhana, opini dapat didefinisikan sebagai pendapat.

Kata tersebut berasal dari kata serapan bahasa Inggris, opinion. Namun, apa pengertiannya yang lebih mendalam?

Baca Juga: Pengertian Tema: Jenis, Fungsi, dan Contohnya dalam Bahasa Indonesia

Pengertian Opini

Opini adalah tanggapan atau pendapat terhadap suatu hal yang bisa diungkapkan dalam bentuk tulisan atau lisan dan berasal dari sudut pandang pribadi.

Menyampaikan opini mengindikasikan bahwa kita telah memiliki pemikiran atau pandangan tertentu terhadap suatu hal berdasarkan informasi dan pengalaman yang kita miliki.

Opini dapat menjadi refleksi dari pemahaman dan pengalaman hidup kita, serta bisa memberikan informasi dan pandangan yang berbeda-beda terhadap suatu hal.

Namun, penting untuk diingat bahwa opini bukanlah fakta atau kebenaran mutlak. Opini dapat bervariasi dan dipengaruhi oleh banyak faktor seperti latar belakang, pengalaman, budaya, serta informasi yang diterima.

Melalui sudut pandang dan faktor tersebut, opini yang dihasilkan bisa berupa setuju atau justru menyampaikan ketidaksetujuan akan sesuatu yang dibahas.

Ciri-Ciri Opini

Adapun ciri opini dikutip dari buku Siap Mhdp UN 09 Bhs Ind SMA/MA dijelaskan di bawah ini.

  • Tidak atau belum pasti. Hal ini ditandai dengan penggunaan kata-kata, seperti barangkali, mungkin, bisa jadi, boleh jadi, kira-kira, atau diperkirakan.
  • Bersifat pengandaian. Kata yang biasa digunakan, misalnya andaikata, seandainya, kalau, jika, jikalau, bila, bilamana, asal, atau asalkan.
  • Kalimatnya berupa saran, nasihat, usul. Kata yang digunakan biasanya kata keterangan, misalnya sebaiknya, seyogianya, alangkah baiknya, seharusnya, sesungguhnya, atau sebenarnya.
  • Kalimatnya mengandung subjektivitas pribadi. Kata yang digunakan, misalnya ingin, akan, mau, terasa, atau mampu.
  • Adanya keterangan penyangatan. Seperti sangat, amat, sungguh, sekali, atau benar-benar. Kata penyangatan ini biasanya diikuti kata sifat sebagai predikat kalimat.
  • Menyatakan hubungan sebab-akibat.

Baca Juga: Hukum Permintaan: Pengertian, Bunyi, Faktor dan Fungsi

Jenis-Jenis Opini

Dilansir dari Gramedia, terdapat lima jenis opini, yakni sebagai berikut.

  1. Opini Pribadi: Muncul dari persepsi dan pengalaman individu tanpa dipengaruhi oleh orang lain.
  2. Opini Kelompok: Dihasilkan dari diskusi atau konsensus dalam sebuah kelompok terhadap suatu peristiwa atau fenomena.
  3. Opini Publik: Terbentuk dari interaksi dan diskusi antara individu atau kelompok dalam masyarakat.
  4. Opini Umum: Pandangan atau pendapat yang sudah diterima secara luas oleh masyarakat.
  5. Opini Politik: Pendapat yang berkaitan dengan kebijakan atau isu politik yang ada di masyarakat.

Cara Menulis Opini

Penulisan opini dapat dilakukan dalam langkah-langkah berikut ini.

  • Pilih topik yang menarik dan relevan.
  • Lakukan riset dan nuat argumen yang kuat dan berdasarkan fakta atau data.
  • Gunakan bahasa yang mudah dipahami dan menghindari bahasa yang membingungkan atau merendahkan.
  • Sampaikan opini dengan tegas dan jelas, namun tetap menghargai pandangan yang berbeda.
  • Berikan kesimpulan yang meyakinkan.

Baca Juga: Konjungsi Pertentangan Bahasa Indonesia: Pengertian dan Contoh Kalimat

Demikian penjelasan mengenai pengertian opini, ciri, jenis, dan cara menulisnya. Semoga membantu!

Baca berita update lainnya dari Sonora.id di Google News.

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
92.0 fm
98.0 fm
102.6 fm
93.3 fm
97.4 fm
98.9 fm
101.1 fm
96.7 fm
98.9 fm
98.8 fm
97.5 fm
91.3 fm
94.4 fm
102.1 fm
98.8 fm
95.9 fm
97.8 fm
101.1 fm
101.1 Mhz Fm
101.2 fm
101.8 fm